TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Orang Masih Enggan Memilih Motor Keyless, Kenapa Ya?

Harus adaptasi dengan teknologi

moladin.com

Diantara tahun 2016 – 2018 ini, sudah banyak motor baru dan diperbaharui juga. Yang paling terkenal saat itu di IMOS 2016 adalah Suzuki GSX – R150 karena teknologi keylessnya yang pertama di Indonesia dan pertama di kelasnya juga. Tapi, setelah itu, banyak motor keyless yang diluncurkan, dan dibarengi dengan varian shutter key juga. Nah, berikut alasan orang masih memilih shutter key version.

1. Lebih murah dari varian keyless

pixabay/Skitterphoto

Umumnya motor yang menggunakan kunci kontak biasa, lebih murah daripada versi keyless. Sebagai contoh, Suzuki GSX – R150 varian keyless Rp 30.150.000,- dan varian Shutter Key Rp 29.150.000,-. Lebih murah 1 Juta Rupiah, dan uang itu bisa dipakai untuk kebutuhan lain jika dipikir – pikir. Namun dengan menambah satu juta, kamu mendapatkan keamanan yang lengkap dan mantap.

Baca Juga: 5 Motor Matik Buat Kamu yang Suka Touring, Gahar & Tahan Banting!

2. Masih tidak terbiasa

helmetsite.com

Jika kamu dijalan melihat Yamaha Aerox, pasti lebih banyak yang varian kunci kontak biasa kan? Bukan keyless? Memang, varian Shutter Key warnanya lebih menarik dan keren. Tapi ada juga alasan lain, yaitu tidak terbiasa. Yang biasanya buka magnet, colok kunci, putar, starter, jalan menjadi nyalakan remote, pencet tombol, putar, starter. Cukup berbeda. 

3. Takut remotenya hilang

youtube.com

Ini juga masih menjadi beberapa alasan orang tidak ingin membeli motor keyless. Mereka takut remotenya hilang. Biasanya gantung kunci, jadi gantung remote. Dan remote itu saat dijalan, dikantongi, jika kantongnya bolong atau terkena goncangan, takutnya keluar dari kantongnya. Itu hal yang masih ditakutkan orang – orang.

4. Takut lupa ganti baterai

diy-auto-repair.wonderhowto.com

Jika kamu selalu mematikan remote setelah mematikan motor, baterai dijamin awet. Tapi, jika tidak, akan lebih boros. Kamu memang akan mendapatkan semacam “notifikasi” kalau baterai remotemu sudah mau habis. Tapi, jika kamu terbiasa dengan kunci kontak yang tidak usah ganti baterai, mungkin kamu perlu adaptasi lagi ketika menggunakan keyless.

Baca Juga: 5 Motor Matik Buat Kamu yang Suka Touring, Gahar & Tahan Banting!

Verified Writer

William Tanamal

Gadget and Automotive Enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya