Ironi! Motor-motor Keren Ini Malah Disuntik Mati

Hadir dengan konsep unik ternyata tidak menjanjikan loh

Jakarta, IDN Times - Sengitnya persaingan membuat pabrikan otomotif berlomba menciptakan inovasi pada sepeda motor mereka. Inovasi antara lain pada desain, fitur, hingga performa. Tapi sayangnya inovasi-inovasi tersebut tak selalu berakhir manis.

Bahkan ada beberapa motor yang akhirnya disuntik mati padahal desain dan fiturnya sangat unik. Sayangnya inovasi pada desain dan fitur ternyata tak sesuai dengan selera pasar. Akibatnya produksi motor tersebut pun dihentikan. Sayang banget, ya.

Nah, berikut deretan motor dengan konsep yang unik namun justru disuntik mati.

1. Honda CS-1

Ironi! Motor-motor Keren Ini Malah Disuntik Matiistimewa

Honda CS-1 menjadi motor dengan konsep yang unik namun justru disuntik mati oleh pabrikannya. Honda CS-1 menggabungkan desain dari motor sport dengan motor bebek. Memang, kombinasi ini dirasa aneh, karena terkesan memaksakan. Misalnya, di bagian tengah motor ini ternyata bukan tangki bensin sungguhan, melainkan hanya desain bodi yang dirancang menyerupai bentuk tangki bensin.

Sebenarnya, ppenggabungan antara dua konsep motor merupakan inovasi yang boleh dibilang cemerlang, namun ternyata pada tahap praktik, sepertinya Honda gagal dalam tahap eksekusinya. Alhasil tidak perlu menunggu waktu lama, Honda menyuntik mati CS-1 karena penjualannya yang terus menurun.

Baca Juga: Harga Motor Bebek 2 Tak Kini Menggila, Padahal Sudah Disuntik Mati

2. Yamaha Lexam

Ironi! Motor-motor Keren Ini Malah Disuntik Matiotoind.blogspot.com

Yamaha Lexam merupakan motor bebek bertransmisi otomatis, sama seperti Honda Revo A/T. Gebrakan yang dilakukan oleh Honda dan Yamaha terbilang sunggu inovatif, lantaran menggabungkan desain motor bebek dengan transmisi matik. Sebenarnya, konsep ini dihadirkan oleh Yamaha agar para pecinta motor bebek bisa menikmati transmisi manual dengan desain yang digemarinya.

Namun ternyata publik menganggap jika mereka lebih memilih skuter matik (skutik) karena lebih praktis dan efisien. Makanya, umur Yamaha Lexam tidak lama, karena penjualan yang terus menurun. Pada akhirnya, Yamaha menyuntik mati motor yang baru berusia tiga tahun ini. Cerita yang sama juga terjadi pada Honda.

3. Kawasaki ZX130

Ironi! Motor-motor Keren Ini Malah Disuntik MatiKawasaki ZX130

Kawasaki sepertinya tidak mau ketinggalan memberikan inovasi pada produknya. Konsep dari motor ini sepertinya unik, karena menghadirkan desain motor bebek yang terlihat sporty. Lihat saja penggunaan lampu depan yang meruncing, penggunaan takometer yang belum lazim pada motor bebek saat itu, dan tentu saja tangki bensin yang terletak di bagian depan. Makanya tidak heran jika Kawasaki ZX130 disebut sebagai 'Baby Ninja', karena layaknya motor sport Ninja berbentuk lebih mungil.

Namun ternyata inovasi ini seperti pisau bermata dua. Tangki bensin di bagian depan ternyata menuai banyak komplain dari banyak orang, lantaran bisa meledak jika terjadi tabrakan. Padahal klaim tersebut hingga saat ini belum terbukti, namun Kawasaki sudah keburu menyuntik mati motor ini lantaran penjualannya yang terus menurun.

Baca Juga: Motor Bebek Kawasaki ZX130, Baby Ninja yang Kini Dibanderol Rp3 Jutaan

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya