TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ramadan, Mendag Pastikan Persediaan Sembako Aman

Gak usah panik sampai borong-borong sembako.

IDN Times/Ardiansyah Fajar

Surabaya, IDN Times - Kementerian Perdagangan memastikan persediaan bahan pokok memasuki bulan Ramadan dan lebaran aman. Pernyataan ini disampaikan menanggapi kepanikan soal harga menjelang puasa.

1. Mendag ingatkan harga sembako tak boleh melampaui HET

IDN Times/Ardiansyah Fajar

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, seluruh pedagang pasar tradisional harus menjual bahan pokok tidak boleh melampaui Harga Eceran Tertinggi (HET). Dia menyebut di Jawa, Lampung, dan Sumatera Selatan, HET untuk beras medium seharga Rp 9.450 per kg, sementara untuk beras premium Rp 12.800 per kg.

Sedangkan untuk gula pasir HET Rp 12.500 per kg, daging beku Rp. 80.000 per kg, minyak goreng kemasan sederhana Rp 11.000 per liter dan minyak goreng curah seharga Rp 10.500 per liter.

“Bila sudah ada stok beras di daerah masing-masing maka BULOG standby, bila ada kekurangan maka BULOG siap untuk menyalurkan. Saat ini ketersediaan beras melimpah jadi tidak ada kekhawatiran kekurangan stok,” katanya, Kamis (19/4).

2. Mendag jamin persediaan sembako stabil jelang Ramadan

ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

Selain beras, lanjutnya, stok komoditi lain seperti telur dan daging ayam juga aman, malah harga cenderung turun. Untuk itu ia memastikan menjelang bulan Ramadhan ini  harga kebutuhan pokok terkendali dan tidak ada permasalahan.

Menurutnya, stok bahan pokok di Jatim sangat tersedia dan berlebih sehingga dapat menyuplai beberapa daerah yang masih kekurangan. Ia memuji kepemimpinan Pakde Karwo yang membuat stok bahan pokok di Jatim selalu surplus.

“Rakyat Jatim bersyukur punya gubernur seperti beliau. Pak Gubernur ini tahu betul setiap detail serta mau turun langsung mengecek. Keberpihakannya pada rakyat luar biasa, ini kalau jadi menteri perdagangan cocok,” ulasnya.

Baca juga: 10 Ribu Ton Beras Siap Dikirim ke Palestina




Topik:

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya