TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Investor Asing Borong Saham Telkom IHSG Melesat di Penutupan

IHSG menguat 1,42 persen

Ilustrasi Harga Naik (IDN Times/Arief Rahmat)

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG ditutup menguat 80,67 poin atau 1,42 persen ke level 5.759,91 pada perdagangan Kamis (25/11/2020).

Sebanyak 310 saham menguat, 153 saham melemah, dan 171 saham tidak mengalami perubahan. Adapun volume perdagangan tercatat sebanyak 26,83 juta lembar saham dengan frekuensi tercatat sebanyak 1.079,166 kali. Secara keseluruhan nilai transaksi saham tercatat Rp13,43 triliun.

Baca Juga: Takut Investasi Bodong? Coba Investasi di Sukuk Ritel SR013

1. Sektor infrastruktur menguat paling tingg

Sembilan sektor pembentuk IHSG menguat, di mana sektor infrastruktur paling tinggi yaitu 1,16 persen, diikuti sektor industri dasar dan sektor pertambangan masing-masing 0,25 persen dan 0,18 persen. Sedangkan satu sektor terkoreksi yaitu sektor pertanian sebesar minus 0,09 persen.

Penutupan IHSG diiringi aksi beli saham oleh investor asing yang ditunjukkan dengan jumlah beli bersih asing atau net foreign buy sebesar Rp569,14 miliar. 

2. Saham Telkom tercatat dikoleksi asing

Pengunjungi mengamati layar pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

Kepala Riset Relience Sekuritas Lanjar Nafi mengatakan IHSG menguat setelah investor asing terpantau mulai koleksi saham perusahaan telekomunikasi BUMN. Dimana PT Telekomunikasi Tbk atau TLKM tercatat net buy investor asing secara value sebesar Rp650,73 miliar.

"Outlook yang cukup positif dari telekomunikasi menyambut era digital 5G ditahun depan menjadi salah satu faktor. Investor asing tercatat melakukan aksi beli bersih sebesar Rp598,70 miliar pada perdagangan Kamis," ujarnya.

Baca Juga: Cara Jitu Kelola Investasi Saham saat Ekonomi Dihajar Pandemik

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya