TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menteri Basuki Negatif Virus Corona, Sudah Banyak Beraktivitas 

Sehat selalu Pak Bas!

IDN Times/Helmi Shemi

Jakarta, IDN Times - Menteri Pekerjaan umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dinyatakan, negatif virus corona. Hasil itu diketahui usai Basuki melakukan test COVID-19 pertama di RSPAD pada Selasa (17/3) sore.

"Alhamdulillah Menteri Basuki dalam keadaan sehat wal afiat," kata Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR, Endra Saleh Atmawidjaja saat dikonfirmasi.

Baca Juga: Mantan Kepala BNPT: Virus ISIS Lebih Bahaya Ketimbang Virus Corona

1. Ikut ratas bersama Presiden bahas dua agenda

(Presiden Joko Widodo, Menhub Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono) IDN Times/Helmi Shemi

Basuki, lanjut Endra, juga sudah rutin melakukan tugas seperti mengikuti rapat secara video conference dari kediamannya.

Basuki mengikuti rapat terbatas (ratas) tentang Pengembangan Kawasan Pariwisata Mandalika, termasuk persiapan penyelenggaraan MotoGP di Mandalika tahun 2021. Kedua tentang Evaluasi Pelaksanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana di NTB. "Dari pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB," kata Endra.

2. Basuki juga rapat bersama bawahannya

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Ismunandar. IDN Times/Shemi

Selain bersama Presiden, Basuki juga melangsungkan rapat dengan Pejabat Tinggi Madya Kementerian PUPR dari kediamannya. Rapat yang dimulai pukul 14.00 hingga 16.00 WIB itu membahas utamanya tentang pola operasi kerja staf PUPR dalam situasi krisis Pandemi COVID-19.

"Basuki juga membahas percepatan pelelangan dan pelaksanaan kegiatan TA 2020 yang difokuskan untuk mengatasi dampak sosial-ekonomi Pandemi COVID-19, seperti kegiatan Padat Karya Tunai (cash for work)," ujar Endra.

Baca Juga: Positif Virus Corona, Kondisi Menhub Budi Karya Sumadi Mulai Membaik 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya