TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Rupiah Kamis Pagi Dibuka Menguat 

Rupiah pada Kamis pagi menguat jadi Rp14.569 per dolar AS

Ilustrasi uang. IDN Times/Zainul Arifin

Jakarta, IDN Times - Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis (22/10/2020 pagi dibuka menguat.

Rupiah hingga pukul 09.20 WIB menguat 19 poin menjadi Rp14.569 per dolar AS.

Baca Juga: Rupiah Menguat Sepanjang Hari, Terbaik Sepekan Ini

1. Rupiah diprediksi melemah dan ditutup menguat

Ilustrasi uang (IDN Times/Zainul Arifin)

Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, rupiah kemungkinan akan bergerak fluktuatif dan melemah 20 poin.

Namun ia yakin, rupiah ditutup menguat sebesar 15-50 poin di level Rp14.600-14.650 per dolar AS.

2. Rupiah Rabu sore ditutup menguat, terbaik dalam sepekan

Ilustrasi (IDN TImes/Ita Malau)

Rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Rabu 21 Oktober 2020, ditutup menguat menjadi Rp14.588 per dolar AS atau menguat 68 poin.

Ini adalah posisi terbaik rupiah dalam sepekan terakhir berdasarkan grafik dari RTI.

Baca Juga: Terdorong Sentimen Stimulus Amerika Serikat, Rupiah Menguat

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya