TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sempat Melonjak, Harga Emas Antam Kembali Turun Pagi Ini

Harga buyback juga turun jadi Rp845 ribu per gram

ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

Jakarta, IDN Times - Harga emas produksi PT Aneka Tambang (Antam) turun pada perdagangan pagi ini, Rabu (8/4). Emas Antam dibanderol Rp946 ribu per gram atau turun Rp17 ribu. Pada perdagangan kemarin, harga emas menyentuh angka Rp963 ribu per gram atau naik Rp32 ribu.

Sementara, harga jual kembali (buyback) hari ini juga turun Rp17 ribu menjadi Rp845 ribu per gram.

Baca Juga: Yuk, Kenali Saat yang Tepat untuk Berinvestasi di Emas 

Berikut harga emas batangan Antam dalam pecahan lain per hari ini:

Harga emas 0,5 gram: Rp497.500
Harga emas 1 gram: Rp946.000
Harga emas 2 gram: Rp1.841.000
Harga emas 3 gram: Rp2.740.000
Harga emas 5 gram: Rp4.550.000
Harga emas 10 gram: Rp9.035.000
Harga emas 25 gram: Rp22.480.000
Harga emas 50 gram: Rp44.885.000
Harga emas 100 gram: Rp89.700.000

1. Harga emas batangan Antam dalam pecahan lain

ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

2. Harga emas jatuh imbas investor menjauh dari aset safe haven

ANTARA

Harga emas jatuh pada akhir perdagangan Selasa (Rabu pagi WIB), berbalik dari kenaikan beberapa hari sebelumnya. Sebab, tanda-tanda perlambatan kasus virus corona di sebagian besar episentrum mendorong pasar ekuitas lebih tinggi, menarik investor menjauh dari aset-aset safe-haven.

Kontrak harga emas paling aktif untuk pengiriman Juni di divisi Bursa Comex turun 10,2 dolar AS atau 0,6 persen, menjadi ditutup pada 1.683,7 dolar AS per ounce. Sehari sebelumnya, emas berjangka melonjak 48,2 dolar AS atau 2,93 persen menjadi 1.693,9 dolar AS, memperpanjang keuntungan akhir pekan lalu. Harga emas berada di bawah tekanan ketika Dow Jones Industrial Average naik 497,44 poin atau 2,19 persen ke level 23.177,43 poin pada pukul 17.55 GMT. Dengan semua program stimulus pemerintah baik yang tertunda atau yang diberlakukan, investor menghindar dari emas, karena analis percaya mereka tidak ingin ketinggalan dari lonjakan harga saham.

Baca Juga: Jangan Sampai Rugi, Begini Lho Cara Hitung Keuntungan Investasi Emas

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya