TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kereta Api Mirip Pesawat First Class, Mudik Lebaran Jadi Makin Asyik

Lebih murah dari kelas priority

insidejapantours.com

Sebagai angkutan massal terbesar, PT Kereta Api Indonesia (KAI) terus berupaya meningkatkan kualitasnya. Banyak cara dilakukan supaya orang Indonesia mau beralih dari kendaraan pribadi ke kendaraan umum. Tak hanya promo tiket murah, sekarang PT KAI juga siap meluncurkan armada terbarunya yang bakal membawamu kepada pengalaman tak biasa.

Baca juga: 5 Jalur Kereta Api Paling Ekstrem di Dunia, Masih Berani Lewat?

1. PT KAI siap hadirkan gerbong mewah layaknya first class di pesawat terbang

Antara Foto/Iggoy el Fitra

Komitmen KAI untuk  terus mengembangkan kualitas fasilitasnya akan kembali dibuktikan pada Lebaran tahun ini. Ada pun salah satu bukti pada tahun lalu yakni peningkatan jumlah penumpangnya sebesar 18,7 persen. 

Direktur Utama PT KAI, Edi Sukmoro, berpendapat jika angkutan massal baik, pemerintah tidak perlu memaksa orang meninggalkan mobil atau kendaraan pribadi lainnya. Mereka akan meninggalkan kendaraan pribadi dengan sendirinya.

Beberapa cara yang dilakukan PT KAI adalah mengganti armada yang dinilai sudah tidak layak pakai dan memproduksi kereta api yang memungkinkan penumpang tidur sepanjang perjalanan. Bekerja sama dengan PT Inka, kereta api sleeper  rencananya akan dirampungkan sebelum Lebaran mendatang.

2. Kereta api sleeper dikhususkan untuk perjalanan jarak jauh

china-train-ticket.com

Untuk saat ini, PT KAI hanya akan memproduksinya sebanyak empat kereta api saja. Tidak hanya bisa mengatur tempat duduk hingga posisi tidur, kamu juga akan merasakan fasilitas berupa televisi, makanan, dan sebagainya. Kereta api sleeper ini akan tampak jauh lebih mewah daripada kelas priority. Kamu akan serasa naik pesawat dengan fasilitas first class.

PT KAI belum meresmikan harganya, tapi kemungkinan dibanderol Rp 900 ribuan. Harga ini termasuk murah, dibandingkan harus menyewa kereta mewah seperti kereta priority,  kereta Bali, kereta Nusantara, dan lainnya. Untuk satu kali perjalanan harganya bisa mencapai Rp 19 juta.

Menurut Edi, sudah saatnya Indonesia mempunyai angkutan umum mewah yang gak kalah dari luar negeri. Apalagi kereta api sleeper ini hasil produksi dalam negeri.

Baca juga: Ini Lho Lima Hal yang Disiapkan Kemenhub Untuk Menyambut Mudik Lebaran 2018

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya