TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lulusan SMA Merapat! Proyek Bendungan IKN Nusantara Buka Lowongan

BUMN Brantas Abipraya membuka lowongan untuk lulusan SMA/SMK

Ilustrasi proyek strategis nasional IKN (IDN Times/Ervan)

Jakarta, IDN Times - PT Brantas Abipraya (Persero) membuka lowongan kerja untuk tamatan pendidikan setingkat SMA. Badan usaha milik negara (BUMN) yang bergerak di bidang konstruksi ini membuka lowongan hingga 25 Juni 2022.

Nantinya, pelamar yang diterima akan ditempatkan di Abipraya Alat & Precast untuk posisi mekanik dengan penempatan di proyek Jaringan Irigasi Baliase, Sulawesi Selatan dan proyek Bendungan Sepaku Semoi, Kalimantan Timur.

Informasi lowongan tersebut dipublikasikan di Instagram Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker). Simak selengkapnya!

Baca Juga: Bendungan Sepaku-Semoi Ditargetkan Rampung Pertengahan Tahun 2023

1. Kualifikasi dan persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon pelamar

ilustrasi pencari kerja (jobseeker) (IDN Times/Aditya Pratama)

Brantas Abipraya menetapkan sejumlah kualifikasi bagi para calon pelamar, yakni sebagai berikut:

Kualifikasi

  • Usia maksimal 40 tahun
  • Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat
  • Pengalaman minimal 2 tahun di posisi yang sama
  • Mampu bekerja dalam team
  • Mampu bekerja di bawah tekanan

Persyaratan

  • Curriculum Vitae (CV)
  • Fotokopi KTP dan KK
  • Surat Izin Mengemudi (SIM) A
  • Ijazah Terakhir
  • Riwayat Kerja
  • Sertifikat Training/Upskill

Baca Juga: Kegiatan di IKN, Presiden Kunjungi Titik Nol IKN di Sepaku PPU

2. Kirim lamaran ke sini

ilustrasi pencari kerja (jobseeker) (IDN Times/Aditya Pratama)

Jika kamu sudah memenuhi kualifikasi dan melengkapi seluruh persyaratan maka bisa mengirimkan lamaran ke unitabiprayaprecast@gmail.com, cc ke rudysetiady37@hotmail.com dengan subject *Posisi_Kota* contoh *Mekanik_Jakarta*

"Berkas kami tunggu selambat-lambatnya tanggal 25 Juni 2022. Informasi lebih lanjut hubungi 087885405847 (WhatsApp only)," tulis Brantas Abipraya.

Hanya kandidat yang sesuai kualifikasi yang akan melanjutkan tes dan wawancara. Undangan akan dikirim melalui email resmi perusahaan.

Baca Juga: Isran Noor : Bendungan Sepaku-Semoi di Penajam Pemasok Air Bersih IKN

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya