Tangerang, IDN Times - Senior Technical Advisor DHL Indonesia, Ahmad Mohammed membantah pernyataan yang menyebutkan DHL akan membayar seluruh denda atas permasalahan impor sepatu yang viral di media sosial (medsos).
Dia menyatakan kekhawatirannya terhadap kemungkinan tersebarnya informasi yang salah sehingga menimbulkan kesalahpahaman. Ahmad menegaskan DHL akan mengikuti prosedur yang ditetapkan oleh otoritas terkait di Indonesia.
“Saya takut nanti kalau salah faham nanti tersebar ya kalau ada penalty, DHL akan bayar itu semua. Itu tidak benar,” kata dia dalam media briefing di kantor DHL Express Indonesia, Cengkareng, Tangerang, Senin (29/4/2024).