Jakarta, IDN Times – Maskapai Garuda Indonesia menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Singapore Airlines, untuk mengeksplorasi kemitraan komersial yang lebih luas dan menawarkan penumpang berbagai nilai tambah melalui ragam opsi tambahan serta pengalaman perjalanan yang semakin seamless.
Penandatanganan dilaksanakan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, dan CEO Singapore Airlines, Goh Choon Phong, pada Jumat (26/11/2021), bertepatan dengan momentum implementasi kebijakan peraturan bebas karantina Vaccinated Travel Lane (Jalur Perjalanan Vaksiansi) Indonesia-Singapura yang mulai berlaku 29 November 2021 mendatang.
