Jakarta, IDN Times - Kenaikan harga BBM subsidi dinilai bisa menjadi momentum pemerintah memaksimalkan energi baru terbarukan (EBT). Pengamat Politik dan Ekonomi Dahlan Watihellu, mendorong agar RUU EBT segera disahkan.
Sebab, kata dia, stok energi yang dihasilkan dari fosil sudah semakin menipis. Oleh karena itu, penting untuk segera menggunakan energi baru terbarukan.
“Kita tawarkan bahwa anak muda tentu harus punya solusi-solusi atas kebijakan-kebijakan itu, bagi kita tentu kita mendorong pemerintah harus punya political will dalam mendorong mengakselerasi percepatan pengesahan RUU EBT,” ujar Dahlan dalam keterangannya, Kamis (8/9/2022).
Hal kedua yang dia garisbawahi, adalah mempercepat penggunaan mobil listrik yang telah menjadi rekomendasi G20 2021. "Penggunaan mobil listrik harus lebih cepat 2035, tentu anak muda harus lebih kreatif dan inovatif untuk merealisasi target itu," imbuhnya.
