Jakarta, IDN Times - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah meluncurkan kanal pengaduan bagi pekerja dan buruh bernama Lapor Menaker sejak 12 November 2025. Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli mengungkapkan, setelah sekitar dua minggu beroperasi, kanal tersebut menerima total 884 pengaduan.
"Hingga kini, jumlah pengaduan yang masuk melalui Lapor Menaker mencapai 884 pengaduan. Dan memang ketika di-launching, kita sudah memperkirakan akan banyak," katanya dalam konferensi pers di Kemnaker, Jakarta, Kamis (20/11/2025).
