Jakarta, IDN Times – Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) resmi menerbitkan dua instrumen Obligasi Negara Ritel (ORI), yakni seri ORI029-T3 dan ORI029-T6 yang ditawarkan secara online melalui sistem e-SBN.
Masa penawaran dibuka mulai hari ini, Senin (26/1/2026). Kementerian Keuangan mengumumkan masa penawaran ORI berlangsung sejak 26 Januari 2026 pukul 09.00 WIB hingga 19 Februari 2026 pukul 10.00 WIB.
