Jakarta, IDN Times - Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan bakal membuka perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) 2026 pada hari ini atau Jumat (2/1/2026) pagi. Dalam susunan acara yang diterima IDN Times, Prabowo direncanakan membuka perdagangan awal tahun 2026 BEI pada pukul 09.00 WIB.
Dia akan didampingi sejumlah pejabat seperti Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mahendra Siregar, Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK Inarno Djajadi, dan Direktur Utama BEI Iman Rachman.
