Jakarta, IDN Times - Menteri Keuangan (Menkeu) Republik Indonesia, Purbaya Yudhi Sadewa, menyampaikan pendapatan negara hingga akhir tahun tercatat sedikit di bawah proyeksi awal pada 2025.
Alhasil, defisit anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) berpotensi lebih lebar dari perkiraan semula. Namun, dia belum memberi rincian secara lengkap.
"Income-nya agak sedikit di bawah prediksi kami. Sehingga, defisitnya lebih lebar dari perkiraan semula. Nanti detailnya akan kami presentasikan minggu depan," kata dia dalam media briefing di Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Jakarta, Rabu (31/12/2025).
