TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Blokir Sementara Akun BCA OneKlik Semudah Blokir Nomor Mantan! 

Atur akun OneKlik kamu melalui BCA mobile!

Pexels/Andrea Piacquadio

Hi guys! Apakah kamu sudah pakai OneKlik dari BCA? Kalau belum, wah kamu harus banget pakai mulai dari sekarang nih. Soalnya, kamu bisa bayar belanjaan di aplikasi e-commerce dan top-up uang elektronik (GoPay, OVO, DANA, dan lain-lain) hanya dengan sekali klik, langsung dari aplikasi merchant, tanpa perlu bolak-balik ke aplikasi BCA mobile! Mudah banget ‘kan? Saat ini, fitur OneKlik sudah ada di 16 aplikasi merchant ternama yang bekerja sama dengan OneKlik dan akan terus bertambah ke depannya.

Nah, baru-baru ini OneKlik sudah melakukan peningkatan fitur layanannya agar kamu lebih nyaman dan aman dalam menggunakan OneKlik. Salah satu peningkatan fiturnya adalah kamu bisa mengatur akun OneKlik melalui BCA mobile!

Misalnya, kamu hendak pergi ke luar negeri, agar akun OneKlik kamu nggak disalahgunakan, kamu dapat memblokir sementara akun OneKlik pada aplikasi pilihanmu. Yuk simak caranya!

1. Akses aplikasi BCA mobile, lalu klik m-Admin

Pexels.com/Andrea Piacquadio

Pertama-tama, pastikan aplikasi BCA mobile kamu aktif dan telah ter-update ya guys. Kalau belum, coba yuk update dulu! Nah, setelah itu, buka BCA mobile kamu dan klik m-Admin supaya bisa lanjut ke tahap selanjutnya.

2. Pilih Atur OneKlik

Pexels.com/Pixabay

Jika BCA mobile-mu sudah ter-update, menu Atur OneKlik kini langsung tersedia begitu kamu masuk ke halaman m-Admin. Kemudian, kamu akan dihadapkan pada dua tab yakni Aktivasi dan Akun Aktif. Untuk Blokir Sementara akun OneKlik, klik Akun Aktif.

3. Klik akun OneKlik pada aplikasi merchant yang ingin kamu blokir sementara

IDN Times/Karsa Adiguna

Setelah klik Akun Aktif, kamu dapat melihat akun-akun OneKlik yang sudah terdaftar pada aplikasi merchant. Ada merchant e-commerce (seperti BliBli.com, Tokopedia, Shopee, dan lain-lain), dan ada juga uang elektronik (seperti GoPay, OVO, DANA, dan lain-lain).

Misalnya, kamu ingin blokir sementara akun OneKlik-mu di merchant OVO, maka klik OVO. Kemudian, kamu punya pilihan untuk Hapus dan Blokir Sementara. Jika kamu pilih Blokir Sementara, suatu saat kamu bisa buka blokir akun tersebut untuk digunakan kembali. Jika kamu pilih Hapus, artinya kamu sudah nggak mau pakai akun tersebut dan kamu perlu registrasi ulang akun OneKlik di aplikasi merchant ke depannya jika kamu ingin menggunakan kembali.

Setelah klik Blokir Sementara, lakukan konfirmasi dengan memasukkan PIN m-BCA kamu. Lalu, selesai deh! Gampang banget ‘kan? Lebih gampang dari blokir nomor mantan toxic nih!

Topik:

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya