ilustrasi transparansi laporan keuangan (pexels.com/Tiger Lily)
Loyverse termasuk favorit banyak pelaku UMKM karena gratis dan kuat fiturnya. Kamu bisa mencatat transaksi, kelola pelanggan, bahkan mengatur inventaris sederhana. Laporan keuangan harian bisa langsung kamu unduh atau cek realtime. Kelebihannya adalah interface yang modern dan fitur analitik penjualan yang bikin keputusan jualan jadi lebih cepat.
Memilih aplikasi kasir gratis bukan berarti harus kompromi dengan laporan yang asal-asalan. Lima pilihan di atas punya fitur kuat untuk bantu kamu mencatat transaksi dan menghasilkan laporan yang rapi.
Yang penting, sesuaikan pilihannya dengan kebutuhan usahamu. Tidak semua aplikasi cocok untuk semua jenis bisnis. Mulailah dari yang simpel dan upgrade ketika bisnismu sudah lebih berkembang.
Kalau laporan keuangan sudah rapi sejak awal, kamu akan lebih mudah ambil keputusan bisnis yang tepat. Usaha kecil pun bisa tumbuh dengan fondasi yang kuat tanpa biaya besar untuk tools.