Tagihan kartu kredit yang tiba-tiba melonjak ternyata kerap membuat banyak orang panik karena tidak menyadari besarnya akumulasi transaksi yang dilakukan. Kebiasaan kecil seperti sering menggunakan kartu kredit untuk pembelian harian atau tidak memeriksa rincian transaksi justru bisa menjadi penyebab utama munculnya tagihan yang tidak terduga.
Mengelola penggunaan kartu kredit jelas memerlukan pemahaman dan kedisiplinan agar pengeluaran tetap terkontrol dan tidak melewati batas kemampuan finansial. Oleh sebab itu, simaklah beberapa cara berikut ini untuk menghindari tagihan kartu kredit yang mengejutkan agar tidak sampai membebani keuanganmu.
