Jakarta, IDN Times - Head of Advisory PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF), Irman Boyle, menilai pembangunan infrastruktur energi di Indonesia menghadapi tantangan besar. Ia menegaskan, percepatan transisi menuju ekonomi hijau hanya bisa tercapai lewat kolaborasi erat antara sektor pemerintah dan swasta.
Indonesia tengah berupaya keras membangun infrastruktur yang lebih berkelanjutan, dia menilai sektor swasta masih membutuhkan dukungan pembiayaan yang cukup besar.
"Pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan memerlukan kerjasama erat antara pemerintah dan swasta. IIF berkomitmen untuk memberikan dukungan finansial kepada sektor swasta, tidak hanya untuk infrastruktur fisik, tetapi juga untuk energi terbarukan, guna mempercepat transisi menuju ekonomi hijau yang lebih ramah lingkungan,” jelas Irman dalam acara Indonesia Sustainable Energy Week Goes Regional (ISEWGR) dikutip, Kamis (30/10/2025).
