Bisnis rental sering dianggap musiman dan bergantung pada momen tertentu seperti acara besar atau liburan. Padahal, ada banyak jenis barang sewaan yang justru dibutuhkan sepanjang tahun karena berkaitan langsung dengan aktivitas harian, pekerjaan, dan gaya hidup. Inilah yang membuat bisnis rental tertentu lebih tahan banting dibandingkan bisnis musiman.
Kunci dari bisnis rental yang stabil bukan terletak pada barang yang mahal, tapi pada seberapa sering barang tersebut dibutuhkan dan seberapa malas orang untuk memilikinya sendiri. Semakin repot perawatan, mahal penyimpanan, atau jarang dipakai, semakin besar peluang orang memilih menyewa.
Nah, berikut ini lima ide bisnis rental barang dengan permintaan stabil sepanjang tahun. Scroll di bawah ini!
