TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[PUISI] Kenangan Fiksi

Seperti nyata namun tak nyata

Ilustrasi Pria duduk sendiri menikmati sepi (unsplash.com/Arun Anoop)

Di antara dunia nyata dan khayal
Terhampar kenangan yang tak terlupakan
Namun nyatanya itu hanya fiksi belaka
Sebuah khayalan yang menghanyutkan

Aku masih terbayang betapa indahnya
Saat kita berlari-lari di tepi pantai
Menatap sunset sambil tertawa riang
Seakan waktu berhenti sejenak untuk kita

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Tapi kenyataannya itu hanyalah dalam mimpi
Kenangan yang tak pernah terjadi sebenarnya
Hanya imajinasi yang kuciptakan sendiri
Untuk mengobati kerinduan dan kesepian hati

Hingga kini kenangan fiksi itu masih terngiang
Di benakku yang sulit untuk disingkirkan
Menjadi sumber kekuatan namun juga meracuni pikiran
Mendistraksi angan-angan yang enggan menjadi nyata

Baca Juga: [PUISI] Bising dalam Pikiran 

Verified Writer

Rivai

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya