TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[PUISI] Lentera Senja

Kau pergi bukan untuk diriku, kan?

Pixabay

Dikau pernah berjanji padaku

Ku ingat masa itu

Pukul lima sore, ku menunggumu

Dikau berlari dengan mawar di tanganmu

Menuju ke arahku

Sambil bergumam, duhai pecahan berlianku

 

Mawar di tanganmu kala itu kian layu 

Seiring dengan udara yang keluar dari mulutmu

Seakan tak rela melihat sandiwara saat itu

Dikau berjanji lagi, Kali ini, dusta tidak ada di lidahku

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

 

Benar, 16 Bulan lamanya dan dikau datang

Janjimu saat itu benar, tidak membangkang

Namun, kali ini bukan cintamu yang datang

Dengan pisau asmaramu, kau menusukku dari belakang

 

Pantas saja senja kala itu berbeda

Saat rangkaian huruf janjimu terjeda

Mega senja redup seketika

Karena akan datang padaku lentera 

Yang menurutmu lebih terang dari senjaku

Baca Juga: [PUISI] Puisi Abadi

Writer

Reyza Fachrezy

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya