Secara sederhana, bread improver atau pengembang roti biasanya berupa zat kimiawi tambahan dalam adonan untuk membuat roti lebih mengembang dan lembut. Akan tetapi, Kamu yang hobi baking terkhusus membuat roti wajib banget kenalan dengan dua teknik pengembang alami yang juga banyak digunakan di masyarakat.
Yudane dan tangzhong merupakan metode gelatinisasi pati pada tepung dengan bantuan cairan bisa berupa air, susu, maupun campuran keduanya. Proses ini akan meciptakan adonan lembap di mana hasil akhirnya menjadikan roti memiliki tingkat kelembutan tinggi yang tahan lama.
Hampir mirip, yudane dan tangzhong tentu memliki perbedaan yang cukup krusial. Untuk membedakan keduanya, kamu bisa simak ulasan di bawah ini!
