TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Bagian Ayam yang Biasa Diolah Jadi Yakitori, Jeroan hingga Tulang!  

Yakitori merupakan sate khas Jepang yang menggugah selera

ilustrasi yakitori (pexels.com/freepik)

Ada banyak makanan khas Jepang yang digemari orang Indonesia. Selain ramen, sushi, dan takoyaki, kamu pasti sudah tidak asing dengan yakitori.

Yakitori merupakan sate khas Jepang yang terbuat dari berbagai macam daging, ada ayam, sapi, dan babi. Tidak terbatas pada daging saja, yakitori bahkan hampir menggunakan hampir semua bagian ayam, lho. Apa saja bagian ayam tersebut?

1. Bukan hanya di Indonesia, orang Jepang juga biasa mengolah usus menjadi sate usus atau yakitori shiro. Sensasi chewy saat mengolahnya sangat nagih!

ilustrasi yakitori shiro (commons.wikimedia.org/Ruth Hartnup)

2. Yakitori hampir memanfaatkan seluruh bagian ayam, termasuk yakitori kimo atau sate hati ayam yang cocok dimakan dengan cocolan saus asin

ilustrasi yakitori kimo (tasteatlas.com)

3. Selain jantung, ada ampela yang bisa diolah menjadi yakitori sunagimo. Biasanya ampela dipotong kecil-kecil supaya mudah dikunyah

ilustrasi sunagimo yakitori (commons.wikimedia.org/Ocdp)

Baca Juga: 5 Fakta Yakitori, Sate ala Jepang yang Enak Disantap Bersama Bir

4. Yakitori hatsu termasuk hidangan mewah karena diperlukan 2-3 ayam untuk membuat satu sate berbahan dasar jantung ayam ini

ilustrasi hatsu yakitori (fun-japan.jp)

5. Yakitori kawa memanfaatkan bagian kulit ayam yang lembut. Tetapi setelah dipanggang, teksturnya berubah jadi lebih kripsi

ilustrasi yakitori kawa (tasteatlas.com)

6. Bagi kamu yang kurang suka jeroan, ada yakitori toriniku dengan bahan dasar daging ayam bagian dada atau paha tanpa campuran sayur dan lainnya

ilustrasi yakitori toriniku (food52.com)

7. Meski sering disingkirkan saat makan, tulang rawan yang kaya mineral dan protein justru bisa diolah menjadi yakitori nankotsu

ilustrasi yakitori nankotsu (facebook.com/FAVY JAPAN)

8. Tebasaki merupakan jenis yakitori yang terbuat dari sayap ayam yang diberi bumbu saus manis dan asin

ilustrasi tebasaki yakitori (lemongreenteaph.com)

Baca Juga: 5 Tips Bikin Yakitori, Sate Khas Jepang Favorit Sejuta Umat

Verified Writer

Alfadhylla Rosalina Wibisono

An ESFP - but sometimes like to be quiet

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya