TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tips Membedakan 6 Jenis Daging Saat Belanja, Bikin Gak Salah Pilih!

Masing-masing ada ciri khasnya

pexels.com/@mali

Pernahkah kamu disuruh ibu untuk membeli daging ke pasar tradisional? Saat di lapak penjualan daging kamu akan menemui berbagai jenis daging. Mulai dari daging sapi, kerbau, kambing, dan lain-lain. Bingung ya untuk membedakan daging tersebut.

Selain bertanya pada penjual, kamu dapat juga dengan melihat ciri dari tiap daging tersebut. Berikut ciri enam jenis daging ketika membeli daging di pasar tradisional.

1. Daging kerbau

pexels.com/@roger-brown-3435524

Kerbau adalah binatang yang sering digunakan untuk membajak sawah. Sehingga dibandingkan dengan daging sapi daging kerbau lebih keras.

Jika kamu ingin membeli daging kerbau yang harus diperhatikan adalah, warna daging merah tua pekat cenderung agak gelap. Sedangkan serat dan tekstur dagingnya kasar, liat dan terlihat jelas.

Beberapa masyarakat senang mengolah daging kerbau karena tidak mudah hancur saat dimasak berulang-ulang, misalnya rendang.

2. Daging sapi

pexels.com/@wildlittlethingsphoto

Daging sapi paling sering diolah menjadi makanan yang lezat seperti soto, sate, bistik, dan lain-lain.

Saat membeli daging sapi agar tidak tertukar dengan daging kerbau yang perhatikan adalah warna dagingnya merah ceri dan cerah serta terlihat segar. Selain itu tercium aroma daging segar khas bau daging sapi dan tidak menyengat. Perhatikan juga serat dagingnya halus dan ada sedikit lemak.

Baca Juga: Resep Semur Daging Sapi untuk Menu Buka Puasa dan Sahur, Mantul!

3. Daging kambing

https://www.pexels.com/@nandhukumar

Saat membeli daging kambing di pasar, sangat mudah dibedakan dengan daging yang lainnya, yaitu aroma dari daging kambing lebih menyengat atau berbau perengus.

Semakin tua usia kambing dipotong maka baunya akan lebih perengus lagi. Warna daging kambing lebih pucat dibanding daging sapi. Selain itu serat daging kambing terlihat renggang dengan tekstur lebih halus dan lembut.

4. Daging domba

www.pexels.com/@trinitykubassek

Banyak yang mengira jika daging domba sama dengan daging kambing. Namun kedua daging ini ada perbedaannya. Daging domba berwarna merah muda dan banyak lemak terutama pada bagian bawah kulitnya. Serat daging domba lebih halus dan jaringannya cenderung rapat. 

5. Daging babi

pexels.com/@mali

Pada saat lebaran kebutuhan daging meningkat dibandingkan hari biasa. Oleh sebab itu ada beberapa oknum mengganti daging sapi dengan babi. Maka kamu harus jeli membedakan antara daging sapi dan babi.

Dibandingkan dengan daging sapi, warna daging babi lebih pucat mendekati warna daging ayam. Serat dagingnya tampak pudar dan sangat renggang dibandingkan dengan serat daging sapi. Bau daging babi juga lebih amis dan khas. Lemak pada daging babi basah dan sulit dihilangkan dari kulit.

Baca Juga: 10 Bahan Marinasi untuk Membuat Daging Empuk, Alami dan Sehat!

Verified Writer

A Nitha Nahfiah

ibu rumah tangga, dengan tiga putri, sarjana teknik sipil, berkarya dan memberi manfaat untuk banyak orang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya