TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Olah Yogurt Squeeze Jadi Hidangan Manis, Camilan Favorit Baru!

Bikinnya mudah, lho

ilustrasi kreasi sajian dari yogurt squeeze (unsplash.com/Dani Rendina)

Yogurt squeeze adalah salah satu produk olahan siap makan yang saat ini sedang laris manis di pasaran. Bukan cuman itu, hidangan tersebut juga memiliki macam-macam rasa sehingga bisa disesuaikan dengan selera masing-masing orang.

Tak cuma untuk dinikmati secara langsung, ternyata yogurt squeeze ini dapat pula dikreasikan menjadi berbagai olahan yang menarik. Berikut lima ide olahan yang bisa kamu coba buat di rumah.

1. Bolu yogurt squeeze

ilustrasi bolu yogurt squeeze (unsplash.com/Anne K.)

Santapan pertama yang bisa kamu buat menggunakan yogurt squeeze ini adalah kue bolu. Keberadaan bahan tersebut mampu menyumbang rasa masam sekaligus manis akibat perpaduan rasa yang dipilih.

Kamu bisa menggunakan yogurt squeeze rasa buah yang nantinya akan dicampur ke adonan tepung. Dengan begini, bolu pun jadi lebih kaya rasa dengan macam-macam kombinasi yoghurt yang membuatnya makin sedap.

Baca Juga: Resep Es Krim Mangga yang Lembut dan Segar, Cuma Pakai 4 Bahan!

2. Salad buah yogurt squeeze

ilustrasi salad buah yogurt squeeze (unsplash.com/Edoardo Frezet)

Hidangan yang kedua ini dapat dijadikan ide untuk proses pembuatan pencuci mulut atau santapan pembuka yang menyegarkan. Cara membuatnya sangat sederhana, rasa salad buah ini tetap juara walaupun tidak melibatkan banyak bahan.

Salah satu cara simpel yang bisa diterapkan terhadap sajian adalah dengan menyiapkan potongan buah kesukaan, setidaknya dua macam. Lalu siram menggunakan yoghurt. Diamkan beberapa saat di kulkas dan nikmati selagi masih dingin.

3. Es yogurt squeeze

ilustrasi es yogurt squeeze (unsplash.com/Lindsay Moe)

Beralih ke santapan berikutnya. Kali ini kamu bisa menyulap yoghurt tersebut sebagai salah satu es homemade yang tidak kalah menarik dan juga punya kombinasi rasa menyegarkan. Jadi, sajian ini pas sekali untuk dijadikan stok camilan di rumah.

Proses pembuatannya pun jauh lebih simpel dan bisa dilakukan kapan saja. Sebab kamu tinggal mencampurkan yoghurt tersebut dengan potongan buah segar. Lalu masukkan ke dalam cetakan dan simpan di freezer selama beberapa waktu hingga yoghurt membeku.

4. Oreo dessert yogurt squeeze

ilustrasi oreo dessert yogurt squeeze (pixabay.com/BunkerBusterJBI)

Bila kamu menyukai aneka macam kreasi dessert, maka sajian yang satu ini direkomendasikan untuk dibuat sendiri di rumah. Selain memiliki kombinasi rasa yang enak, santapan berbahan biskuit itu pun sangat ekonomis untuk diolah.

Pertama-tama, kamu dapat menghancurkan biskuit Oreo hingga halus. Kemudian susun di dalam wadah secara bergantian dengan yoghurt aneka rasa ataupun plain yogurt. Kemudian simpan terlebih dahulu di kulkas sebelum disajikan.

Baca Juga: Resep Turkish Yogurt Soup, Sajian Yogurt dengan Cita Rasa Savory

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya