TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Hidangan Berkuah Asal Malaysia, Gurihnya Nempel di Lidah!

Ada hidangan yang mirip dengan semur ayam

assam laksa (instagram.com/Takemetofoodieheaven)

Malaysia memiliki aneka hidangan lezat yang bisa memanjakan lidah. Keragaman kuliner di Malaysia bukan tanpa alasan. Ini dikarenakan masakan khas Malaysia merupakan perpaduan dari kuliner India, Melayu,  dan juga Tionghoa.

Salah satu di antara jenis kuliner ala Malaysia yang memiliki rasa lezat adalah hidangan berkuah. Entah itu berupa sup atau mie. Saat berpergian ke Negeri Jiran tersebut, sepuluh hidangan berkuah ini bisa jadi pilihan untuk memuaskan lidah.

1. Assam laksa terbuat dari mie beras yang disiram kaldu ikan pedas. Hidangan ini biasanya  dilengkapi bunga kecombrang, nanas, mentimun, suwiran daging ikan, juga cabai rawit 

assam laksa (instagram.com/Alawiahskitchen)

2. Memiliki kuah kental dan gelap, ayam pongteh merupakan semur yang diracik dengan tauco dan dilengkapi dengan potongan kentang serta jamur shitake 

ayam pongteh (instagram.com/Indulgetodeb)

3. Adapun mee siam adalah bihun yang disajikan bersama kuah asam pedas. Hidangan ini juga dilengkapi aneka topping seperti daun bawang, irisan telur, dan suwiran ayam 

mee siam (instagram.com/Fundamentally_Flawed)

4. Disajikan dengan kuah kaldu segar serta dilengkapi irisan telur rebus atau daging, kelezatan mie tarik dijamin bikin nagih 

mie tarik (instagram.com/zam_travelforlunch_)

Baca Juga: 10 Makanan Indonesia yang Terkenal di Malaysia, Ada Ayam Penyet

5. Malaysia juga punya gulai kambing yang kaya rempah bernama gulai kawah. Makanan ini terbuat dari daging kambing, santan, lengkuas, cengkih, jahe, kapulaga, dan aneka rempah lainnya

gulai kawah (instagram.com/Iamchefjo)

6. Sedangkan lodeh nonya adalah sayur lodeh dengan isian aneka sayur seperti wortel, kol, atau buncis. Adapun bumbunya adalah daun salam, serai, cabe rawit, dan kunyit

lodeh nonya (instagram.com/Joycelynshu)

7. Laksam merupakan kuliner Malaysia yang terbuat dari mie beras gulung dengan kuah santan dan pasta ikan. Biasanya kuliner ini juga dilengkapi aneka sayuran dan sambal pedas 

laksam (instagram.com/Rollinggrace)

8. Terbuat dari mie yang ditambahkan udang, tahu, sayuran, dan daging; kelezatan mee sup wajib kamu coba

mee sup (instagram.com/sella_selamat)

9. Sedangkan lor mee adalah mie yang disiram kuah dan ditambahkan telur rebus, ayam, atau aneka seafood. Tapi bagi wisatawan muslim harus hati-hati karena kadang ada yang menggunakan bahan non halal

lor mee (instagram.com/Eileen_eats_alot)

Baca Juga: Antimainstream, Ini 10 Wisata di Perbatasan Indonesia dan Malaysia!

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya