TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kue Keluarga Khas Nusantara yang Siap Menemani Selama Liburan, Enak!

Bikin momen kumpul keluarga makin manis!

instagram.com/camilandapuruti

Liburan adalah waktu yang ditunggu para orangtua dan anak. Terutama bagi orangtua yang bekerja di luar rumah karena saat liburan tiba, seluruh anggota keluarga dapat berkumpul bersama.

Nah, momen manis seperti ini mesti banget ditemani dengan lima kue keluarga khas Nusantara berikut. 

1. Bolu koja

instagram.com/cemilan_kita

Kue nan lembut asal Sumatera ini populer di wilayah Bengkulu dan Palembang. Bertekstur lembut basah, bolu koja memiliki ciri khas warna hijau yang didapat dari pertemuan daun pandan dan daun suji.

Tepung, santan, dan telur adalah bahan dasar dari kue koja. Beraroma harum serta memiliki rasa manis gurih, bolu koja siap memanjakan lidah setiap anggota keluarga selama liburan.

Baca Juga: 5 Ide Menu Kue Lezat dan Murah Meriah untuk Kamu yang Masih Pemula

2. Kue lam

instagram.com/winnercake

Telur yang digunakan untuk membuat kue lam merupakan telur bebek. Tepung, santan, dan kental manis ialah bahan dasar yang bikin kue lam menghasilkan cita rasa khas serta bertekstur legit basah.

Kue asal Kalimantan Selatan ini sekilas mirip kue prol khas Jawa yang sama enaknya dan bikin lidah bergoyang.

3. Bolu peca

instagram.com/dapurmarasa

Meski penampakan kue ini cukup sederhana, siapa sangka jika manisnya mampu memikat lidah yang akhirnya bikin ketagihan untuk mencicipinya lagi dan lagi.

Bolu peca merupakan kue khas Sulawesi Selatan dengan tekstur lembut yang ramah gigi. Kue ini berbahan dasar tepung beras yang telah disangrai, gula pasir, dan backing soda.

Penyajian bolu peca terkadang dilengkapi pula dengan saus manis yang terbuat dari gula merah cair.

4. Kue lontar

instagram.com/kue.lontar

Berasal dari wilayah timur Indonesia, tepatnya Papua, kue lontar ini bisa menjadi pilihan tepat untuk memanjakan lidah selama liburan sembari melakukan aktivitas seru. 

Sejenis kue pie, kue berbahan dasar tepung terigu dan telur ini terasa sekali rasa manisnya susu. Lembut di tengah dan renyah di luar, kue lontar enak sekali dinikmati dengan menyeruput secangkir kopi.

Baca Juga: Resep Gampang Bikin Kue Lapis Tenun yang Enak, Dijamin Antigagal!

Verified Writer

Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya