TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Makanan Khas Langkat yang Rasanya Dijamin Bikin Ketagihan! 

Kelezatannya nendang di lidah! #LokalIDN

instagram.com/potret_duri

Langkat merupakan salah satu kabupaten yang terletak di Sumatera Utara. Kabupaten yang namanya diambil dari nama Kesultanan Langkat ini memiliki budaya dan tradisi yang sangat kaya, salah satunya yang terkenal adalah upacara jamu laut.

Namun, keistimewaan kabupaten Langkat tak hanya itu saja. Pasalnya kamu bisa menemukan berbagai kuliner khas yang lezat dan menggugah selera di sini. Kira-kira ada apa saja ya? Yuk simak ulasannya berikut ini.

1. Cencaluk

instagram.com/joooooey_life

Cencaluk merupakan makanan tradisional khas Langkat yang terbuat dari udang berukuran kecil atau yang dikenal dengan nama udang geragau. Kemudian udang tersebut harus melalui proses fermentasi. Setelah itu udang ditumis dengan bawang, cabai, dan perasan jeruk.

Cencaluk paling lezat disantap bersama nasi yang masih hangat.

Baca Juga: Halua, Buah Tangan Khas Langkat untuk Sajian Ramadan dan Idul Fitri

2. Kue Asidah

instagram.com/kuliner.nagih

Kue asidah terbuat dari tepung gandum, mentega, dan madu. Cita rasanya manis yang merupakan perpaduan dari kayu manis, daun pkamun, dan cengkeh. Teksturnya juga lembut membuat siapa saja tertarik untuk mencicipinya.

Meskipun dapat ditemukan di daerah lain, namun kue asidah khas Langsat cita rasanya lebih unik.

3. Bolu Kemojo

instagram.com/potret_duri

Tak hanya di Pekanbaru, rupanya kamu juga bisa menemukan bolu kemojo di daerah Langkat. Bolu yang berwarna hijau dan cokelat ini biasanya disajikan saat ada acara hajatan sebagai menu buka puasa atau perayaan hari besar di Langkat.

Sudah ada sejak zaman penjajahan, saat ini bolu kemojo tersedia dalam berbagai varian rasa, seperti cokelat, keju, pandan, kacang merah, dan durian.

4. Roti Canai

instagram.com/meri.snack

Roti canai merupakan jenis roti leper yang berbentuk bulat. Masyarakat Langkat terbiasa menyantap roti canai sebagai menu sarapan, makan siang, atau pun makan malam.

Roti canai akan makin lezat saat disantap bersama kuah kari atau sambal ikan bilis dengan minuman teh tarik atau teh ais.

Baca Juga: 5 Resep Makanan Khas Aceh yang Lezat dan Patut untuk Kamu Nikmati

Verified Writer

Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya