TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kreasi Olahan Lezat Berbahan Kubis, Bisa Jadi Inspirasi Menu Rumahan

Kamu tertarik membuatnya sendiri di rumah?

thespruceeats.com

Kubis merupakan sejenis sayuran yang cukup umum ditemukan atau bahkan digunakan di Indonesia. Jenis sayuran ini memiliki bentuk yang bulat dengan setiap lapisan daun bertekstur tebal hingga yang tipis. Ada banyak menu yang dapat diolah dengan menggunakan bahan ini.

Bila kamu tertarik untuk mengetahui apa saja kreasi olahan berbahan kubis, berikut lima daftarnya.

1. Lemon garlic sauteed cabbage

inspiredtaste.net

Salah satu menu yang paling cocok diolah dengan menggunakan kubis adalah menu satu ini. Dibuat dengan teknis tumisan, menu ini menggunakan tambahan bawang putih dan perasan lemon untuk memberikan cita rasa kesegaran. Belum lagi dengan tambahan rempah lain yang dapat membuat menu ini semakin terasa lezat.

Baca Juga: Resep Membuat Tumis Kubis Ayam yang Praktis, Enak Gak Ribet

2. Red cabbage and fried mortadella okonomiyaki

foodandwine.com

Okonomiyaki merupakan salah satu menu khas Jepang yang dapat kamu kombinasikan dengan kubis merah. Tampilan yang mirip dengan telur dadar, berpadu dengan aneka bahan dan bumbu yang digunakan. Kamu dapat pula menambahkan telur ceplok pada bagus atasnya sebagai topping.

3. Roasted cabbage wedges

goodtoknow.co.uk

Kata siapa hanya kentang yang dapat diolah dengan menggunakan potongan wedges? Kubis pun demikian. Kamu dapat memotong kubis dengan potongan seperti potato wedges. Selanjutnya, teknik memasak yang digunakan adalah dengan cara memanggangnya.

4. Cabbage roll casserole

tasteofhome.com

Menu casserole memang identik dengan wadahnya yang khas. Untuk menu casserole yang satu ini jelas berbeda sebab menggunakan kubis sebagai salah satu bahan di dalamnya. Selain itu, ada pula tambahan cincangan daging yang digunakan.

Setelah itu, keju leleh pun ditambahkan untuk semakin menambah cita rasa gurih pada menu ini.

Baca Juga: Resep Membuat Siomay Ayam Kubis, Camilan Enak yang Menyehatkan

Verified Writer

Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya