Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Potret makan di restoran fine dining
Potret makan di restoran fine dining (pexels.com/Ron Lach)

Pernahkah kamu mendengar istilah fine dining dan casual dining saat mencari restoran untuk makan malam? Sekilas keduanya sama-sama merujuk pada tempat makan, tetapi sebenarnya konsepnya sangat berbeda, mulai dari suasana, pelayanan, hingga harga yang ditawarkan.

Fine dining identik dengan pengalaman makan mewah, sedangkan casual dining cenderung lebih santai. Namun, sebenarnya perbedaan ini bukan hanya soal gaya makan, tetapi juga mencerminkan pengalaman yang ingin diberikan masing-masing restoran.

Kalau kamu sempat bingung mau makan di mana antara keduanya, mari kenali dulu apa itu fine dining dan casual dining, serta perbedaan utamanya dari penjelasan berikut ini!

1. Fine dining

Fine dining adalah restoran kelas atas yang mengedepankan kualitas, pelayanan, serta suasana eksklusif. Biasanya, restoran ini memiliki dekorasi elegan, pencahayaan temaram, dan musik lembut yang menambah kesan mewah saat bersantap.

Menu di fine dining disajikan dengan porsi kecil, tetapi dengan cita rasa dan tampilan yang sangat diperhatikan. Setiap hidangan bisa terdiri dari beberapa course, seperti appetizer, main course, hingga dessert.

Pelayanannya pun formal, seperti pramusaji berseragam rapi dan akan menjelaskan setiap hidangannya secara detail, mulai dari bahan hingga cara menikmatinya. Di sini, etika makan juga jadi bagian penting. Pengunjung diharapkan berpakaian sopan, tidak berisik, dan mengikuti tata cara makan sesuai standar internasional.

2. Casual dining

Potret makan di restoran casual dining (unsplash.com/Himanshu Choudhary)

Berbeda dengan fine dining, casual dining menawarkan suasana yang lebih santai. Desain tempatnya cenderung modern dan hangat, cocok untuk makan bersama teman atau keluarga tanpa harus terlalu formal.

Menu di casual dining biasanya beragam, mulai dari makanan Western, Asia, hingga fusion, dengan porsi yang lebih besar daripada fine dining. Pelayanannya pun lebih santai, kamu bisa memesan langsung dari menu tanpa perlu banyak penjelasan.

Casual dining tetap memiliki standar kebersihan dan kenyamanan yang tinggi, tetapi tidak mengharuskan pengunjung berpakaian formal. Kaos dan jeans pun tetap bisa diterima, asalkan sopan.

3. Perbedaan fine dining dan casual dining

Tabel perbedaan fine dining dan casual dining

Aspek

Fine dining

Casual dining

Suasana

Mewah, elegan, dan formal.

Santai, hangat, dan ramah.

Pelayanan

Sangat profesional dan detail.

Lebih cepat dan sederhana.

Menu

Beberapa course dengan tampilan artistik.

Menu beragam dengan porsi lebih besar.

Harga

Lebih mahal karena kualitas premium.

Lebih terjangkau.

Etika

Mengutamakan tata cara makan formal.

Tidak terlalu kaku, lebih bebas.

Fine dining maupun casual dining sama-sama menawarkan daya tariknya masing-masing. Fine dining cocok untuk momen spesial, seperti perayaan atau kencan romantis, sedangkan casual dining pas untuk makan santai bersama teman atau keluarga.

Jadi, pilihan tergantung suasana dan pengalaman yang kamu butuhkan. Mau nuansa elegan dan berkelas atau makan enak dengan suasana hangat, tinggal pilih sesuai mood, kebutuhan, dan bujet. Toh, keduanya sama-sama bisa jadi pengalaman kuliner yang berkesan!

Editorial Team