Belakangan ini, es gabus kembali menjadi perbincangan publik setelah ramai di media sosial isu yang mengeklaim jajanan tradisional tersebut mengandung bahan berbahaya. Kejadian ini dimulai dari penggerebekan penjual es gabus anggota Polri dan anggota TNI AD di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Sabtu (24/1).
Hal ini membuat pedagang es gabus tersebut mengalami tekanan psikologis hingga menghentikan aktivitas berjualannya sementara. Di tengah derasnya arus informasi dan kekhawatiran masyarakat, es gabus pun menjadi sorotan, tak hanya dari sisi keamanan pangan, tetapi juga keberadaannya sebagai jajanan legendaris yang lekat dengan memori masa kecil banyak orang.
Padahal, di balik tampilannya yang sederhana, es gabus menyimpan berbagai fakta unik, mulai dari bahan dasar yang digunakan hingga tekstur yang dihasilkan. Berikut di antaranya.
