TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Restoran Healthy Food Terenak di Jakarta Selatan

Kalau bisa lezat dan sehat, kenapa, tidak? #IDNTimesFood

ilustrasi makanan sehat (pexels.com/@foodie-factor)

Ingin menurunkan berat badan? Atau ingin mengatur pola makan supaya lebih sehat? Jika iya, itu tandanya kalian harus rajin memilih restoran makanan sehat untuk menjadi destinasi kuliner kalian setiap makan di luar.

Tempat makan enak di Jakarta memang sudah tak terhitung lagi jumlahnya, tapi hanya sedikit di antaranya yang berkomitmen menyajikan makanan sehat atau organik.

Nah, sekarang kalian tak perlu bingung lagi jika ingin makan makanan sehat, berikut beberapa rekomendasi restoran healthy food di Jakarta, khususnya Jakarta Selatan.

1. SNCTRY

snctry (instagram.com/snctry)

Rekomendasi tempat makan healthy food yang pertama adalah SNCTRY. Biarpun mereka memiliki tempat yang kecil, tapi restoran ini tak pernah sepi, lho.

Untuk menu makanan yang paling banyak diincar adalah almond bowl dengan tambahan granola yang memanjakan lidah. Menu ini dibanderol dengan harga Rp75 ribu per porsi. Walaupun terdiri dari buah-buahan sehat, tapi rasanya tidak menyiksa sama sekali, dan sangat menyegarkan. 

SNCTRY berlokasi di Pelaspas Dharmawangsa, Jl. Dharmawangsa Raya No. 4, Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

2. Mars Kitchen

Mars Kitchen (instagram.com/chefmarinkastore)

Bagi warga yang tinggal di kawasan Fatmawati pasti sudah tak asing lagi dengan restoran ini. Mars kitchen merupakan restoran makanan sehat milik chef Rinrin Marinka. Chef Marinka tentu saja gak kaleng-kaleng saat menyajikan menu makanan sehat di restorannya.

Jika kalian berkunjung ke sini, jangan lupa untuk cicipi tempe tofu curry  dan juga bakwan jagung buatan mereka. Untuk para pecinta cake, kalian tak perlu khawatir lagi karena sajian cake mereka gluten free

Mars kitchen berlokasi di Jl. RS Fatmawati No. 14B, Fatmawati, Jakarta Selatan.

Baca Juga: 5 Kafe Tema Industrial di Jaksel Ini Cocok untuk Millennial, Keren!

3. Burgreens

Burgreens (instagram.com/burgreens)

Saat diet, mungkin menu burger tak akan terpikirkan oleh kalian, mengingat jumlah kalorinya yang tinggi. Tapi kalau burgernya terbuat dari sayuran organik termasuk patty-nya, yakin tidak ingin coba? Kamu bisa coba, nih, menu burger sehat di Burgreens.

Burgreens merupakan restoran makanan sehat yang menjadikan burger sebagai menu andalannya. Walaupun burger mereka terbuat dari sayuran, seperti mushroom patty, beans patty, atau pun lentils patty, rasa yang dihasilkan tak kalah enak dan tetap gurih. Tak hanya burger, mereka juga menyajikan menu kungpao tofu.

Burgreens berlokasi di Street Gallery, Lantai 1, Jl. Metro Pondok Indah, Pondok Indah, Jakarta Selatan.

4. Honu Poke & Matcha Bar

Honu Poke & Matcha Bar (instagram.com/honueats)

Honu Poke & Matcha Bar merupakan restoran yang menawarkan menu ala Hawaii. Poke bowl di sini merupakan semangkuk nasi dengan daging, umumnya daging salmon, di atasnya dan terdiri dari sayur-sayuran. Semua bahan kemudian dicampur dengan saus khusus.

Tak hanya itu, menu rekomendasi lainnya yang tak kalah nikmat adalah Honu-Lulu. Berisi tuna fresh dengan resapan shoyu. Menu Two and Two juga mantap, berupa campuran tuna serta salmon bertabur tempura crunch.

Honu Poke & Matcha Bar berlokasi di Jl. Kemang Selatan, No. 125, Kota Jakarta Selatan

Baca Juga: 5 Rekomendasi Rice Bowl di Jaksel, Praktis Gak Pakai Ribet!

Verified Writer

Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya