TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Es Teler Rollcake, Teskturnya Lembut Terasa Lumer di Lidah

Cara asyik menikmati es teler yang kekinian banget

Es teler rollcake (instagram.com/ciciliachens)

Es teler merupakan salah satu minuman segar asli Indonesia yang isiannya terdiri dari buah-buahan. Terkenal menawarkan sensasi menyegarkan, kamu bisa menjajal es teler dengan cita rasa berbeda. Kamu bisa mengkreasikan es teler menjadi rollcake.

Berikut langkah-langkah membuat es teler rollcake yang mudah diikuti. Yuk, simak resep cara membuatnya berikut ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

ilustrasi tepung terigu (unsplash.com/@macroman)

Bahan filling:

  • Buah nangka secukupnya, potong kecil
  • 1 buah alpukat, ambil bagian dagingnya lalu potong kecil
  • 35 gram sagu mutiara
  • 650 ml air

Bahan vanilla rollcake A:

  • 4 butir kuning telur
  • 35 gram gula pasir
  • Sejumput garam
  • 1 sdt pasta vanilla
  • 50 gram susu cair plain
  • 30 gram minyak sayur
  • 75 gram tepung terigu protein sedang

Bahan vanilla rollcake B:

  • 6 butir putih telur
  • 15 gram gula pasir

Bahan cocopandan cream:

  • 4 gram gelatin bubuk
  • 400 gram whip cream cair dingin
  • 70 gram sirup cocopandan

Bahan coconut jelly:

  • Secukupnya kelapa muda kerok
  • 1 sachet nutrijell kelapa
  • 700 ml air
  • 60 gram gula pasir

Baca Juga: Resep Macaroni Schotel yang Punya Tekstur Lembut dan Lumer

2. Langkah membuat filling

ilustrasi masak sagu mutiara (youtube com/atha naufal)

Siapkan panci di atas kompor, di dalam panci masukkan air dan sagu mutiara. Masak di api sedang sambil sesekali diaduk hingga air menyusut. Setelah air menyusut, lalu masukkan sirup cocopandan secukupnya kemudian diaduk rata. 

Jika dirasa sagu mutiara telah matang dengan ditandai air menyusut langsung saja matikan api, lalu angkat dan rendam sagu mutiara matang ke dalam air dingin. Diamkan selama beberapa saat, kemudian tiriskan.

3. Langkah membuat adonan rollcake

ilustrasi membuat adonan (youtube.com/Luvita Ho)

Siapkan wadah, di dalam wadah campurkan kuning telur, gula pasir, garam, dan pasta vanilla lalu aduk menggunakan whisk sampai tercampur rata. Masukkan susu cair dan minyak sayur, kemudian whisk sampai rata.

Selanjutnya tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk menggunakan whisk hingga mendapatkan tekstur adonan yang rata dan kalis. Sisihkan untuk membuat adonan selanjutnya.

4. Panggang adonan rollcake

ilustrasi panggang adonan kue (youtube.com/Cooking with Hel)

Di dalam wadah lain, mikser rata putih telur lalu masukkan gula pasir secara bertahap sambil di mikser sampai soft peak. Tuangkan ke dalam adonan kuning telur, aduk menggunakan spatula dengan metode melipat hingga tercampur rata.

Tuang adonan di dalam loyang yang sudah dialasi baking paper. Panggang di dalam oven dengan suhu 190 derajat Celsius selama kurang lebih 30 menit di api atas bawah. Matikan oven, angkat dan tiriskan.

5. Langkah membuat cocopandan cream

ilustrasi mikser whip cream (youtube.com/Devina Hermawan)

Siapkan wadah, di dalam wadah mikser whip cream sampai soft peak dan sisihkan. Selanjutnya, di dalam wadah tahan panas larutkan gelatin bubuk dengan 3 sdt air sambil diaduk rata. Jangan lupa dimasukkan ke dalam microwave dan panaskan sekitar 10 detik.

Matikan microwave, keluarkan larutan gelatin lalu tuang ke dalam whip cream kemudian mikser sampai rata. Terakhir, masukkkan sirup cocopandan dan mikser hingga tercampur rata, sisihkan.

Baca Juga: Resep Kue Bolu Tanpa Mikser dan Oven, Teskturnya Fluffy Abis!

Verified Writer

Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya