TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Tips Nastar yang Lembut dan Renyah di Mulut, Anti Gagal

Cobain, yuk biar nastar makin lumer ketika digigit

Ilustrasi kue nastar (instagram.com/sabanlin)

Nastar merupakan salah satu kue yang mudah kita jumpai saat Lebaran. Jelang puasa seperti ini banyak orang mulai membuat nastar untuk dijual. Namun, banyak orang yang urung membuat kue kering satu ini karena dianggap sulit. Padahal, dengan mengetahui tips yang tepat, membuat nastar begitu mudah, lho.

Tak perlu takut gagal, karena tips satu ini bikin nastar kamu berhasil dengan sempurna. Kalau kamu pernah mencobanya dan mendapatkan tekstur luar yang keras, sebaiknya kamu simak beberapa tips berikut ini agar nastar buatanmu lembut dan renyah di mulut.

Seperti apa tipsnya? Berikut tips membuat nastar yang lembut dan renyah di mulut. Catat dan simak baik-baik, ya!

1. Gunakan tepung terigu protein rendah. Jenis tepung ini akan membuat nastar lembut sekaligus renyah saat digigit 

ilustrasi tepung terigu protein rendah. (Unsplash.com/Immo Wegmann)

2. Jika kesulitan mendapatkan tepung terigu protein rendah kamu bisa menggantinya dengan tepung terigu protein sedang 

ilustrasi tepung terigu protein sedang. (Pexels.com/Katerina Holmes)

3. Salah satu rahasia nastar lembut terletak pada campuran tepung maizena. Tepung maizena membantu nastar jadi makin lumer 

ilustrasi tepung maizena. (Unsplash.com/HowToGym)

Baca Juga: Resep Nastar Tanpa Mixer, Dijamin Tetap Lembut dan Berkilau!

4. Untuk menghasilkan kurang lebih 50 buah nastar hanya dibutuhkan dua sampai tiga butir telur saja, lho. Jangan pakai kebanyakan, ya! 

ilustrasi telur ayam (Pexels.com/Pixabay)

5. Kunci nastar makin renyah adalah kuning telur. Putih telur yang tersisa bisa kamu kukus untuk diolah menjadi masakan yang lezat 

ilustrasi kuning telur. (Pexels.com/SHVETS production)

6. Kalau tak mau adonan nastar cepat ambyar, sebaiknya kocok hingga mengembang. Terlalu lama dikocok akan membuat adonan jadi bantat 

ilustrasi mengocok adonan nastar. (Pexels.com/ Taryn Elliott)

7. Selai nanas jadi isian nastar paling favorit. Agar isian dan kulit seimbang ketika digigit jangan pelit memberi isian selai, ya! 

selai nanas (instagram.com/wiena26)

8. Saat hampir matang, oleskan kuning telur agar nastar makin cantik. Mengoles di awal hanya akan membuat olesan pecah-pecah. Lalu oven kembali

ilustrasi mengoles nastar dengan kuning telur. (instagram.com/dian_chemil_cake)

Baca Juga: 6 Cara Memilih Nanas untuk Membuat Kue Nastar yang Enak dan Tipsnya

Verified Writer

Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya