TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nostalgia, 5 Warung Es Sirup di Malang dengan Topping Roti Tawar

Rasa nikmat harga hemat

instagram.com/mellysa.s

Jauh sebelum ada minuman boba, dalgona, atau sejenisnya, untuk melepaskan dahaga, banyak orang yang menjatuhkan pilihan pada es. Salah satunya es sirup yang ditambahi selembar roti tawar di atasnya, menyegarkan sekaligus mengenyangkan.

Sayangnya, di era milenium ketiga, memang semakin sulit menemukan pedagang yang menjual es jadul tersebut. Nah, kalau kamu sedang liburan ke Malang dan ingin bernostalgia dengan es sirup plus roti tawar, ini sejumlah referensi yang dapat disambangi.

1. Es ketan hitam tanimbar

instagram.com/alymalyma

Ini bisa dikatakan sebagai warung es legendaris di Malang karena konon sudah eksis sejak tahun 1950-an silam. Seperti namanya, lokasinya di Jalan Tanimbar, tepat di depan SMK Negeri 4 Malang, dulu SMK Grafika, sehingga juga sering disebut Es Grafika.

Alih-alih es batu, minuman ini memakai air santan yang dibekukan. Lantas, diisi dengan ketan hitam, dawet berwarna merah, dan disiram sirup. Pelengkapnya, disajikan selembar roti tawar di atasnya, yang juga disiram sirup merah. Hmm, segar.

Baca Juga: Legend Banget! 7 Kuliner Malang Tempo Dulu yang Wajib Kamu Coba

2. Es santan 68

instagram.com/cobainyuk.id

Tidak jauh dari es ketan hitam tanimbar, kamu juga bisa menemukan sajian sejenis di Es Santan 68. Letaknya di Jalan Sempu dan kabarnya sudah ada sejak tahun 1968 silam. Saat ini, Es Santan 68 juga hadir di Jalan Puncak Borobudur, dekat SMAN 9 Malang.

Bahan minuman ini sebenarnya sederhana, hanya santan, gula, pandan hijau, vanili, tape, dan cendol. Tidak lupa, penjual menambahkan roti tawar yang disiram sirup. Untuk menikmati segelas es sederhana nan nikmat ini, cukup membayar harga Rp4.000,- an.

3. Es sirup selorejo (es Tombo Ngelak)

instagram.com/nengbiker/

Seperti namanya, lokasi penjual es ini berada di perempatan Jalan Selorejo. Es Tombo Ngelak bisa diartikan sebagai es pelepas dahaga. Berbeda dengan dua es sebelumnya, penjual menyajikannya dengan mangkuk, sehingga porsinya sedikit jumbo.

Dalam satu mangkuk tersebut, sudah ada bubur kacang hijau, bubur ketan hitam, cincau hitam, plus santan yang gurih dan menggiurkan. Satu mangkuk dibanderol dengan harga Rp4.000,- Sementara, jika ingin plus roti tawar di atasnya, cukup menambah Rp1.000,-.

4. Es Tempoe Doeloe Mangliawan

instagram.com/inginkurrus_

Namanya sudah mencerminkan jajanan yang disajikan. Es Tempoe Doeloe menyajikan kesegaran es santan yang dikombinasikan ketan hitam, bubur kacang hijau, dawet, dan roti tawar. Satu porsi es plus roti tawar dibanderol dengan harga Rp4.000.- an saja.

Kalau kamu ngiler, bisa langsung meluncur ke kawasan Mangliawan, tepatnya di Jalan Raya Wendit Timur, No. 6. Lokasinya tidak jauh dari Taman Rekreasi Wendit, menuju arah timur (arah ke Tumpang) kalau kamu berangkat dari Kota Malang.

Baca Juga: Bikin Nagih, Inilah 9 Street Snack di Malang yang Wajib Kamu Ketahui

Verified Writer

Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya