TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kuliner Lezat Khas Magelang, Dijamin Menyesal Kalau Gak Nyobain!

#MasakItuGampang Wajib coba guys!

Coretandjawani.blogspot.com

Siapa yang tak kenal Magelang? Kota dengan julukan kota sejuta bunga ini merupakan salah satu kota yang memiliki destinasi wisata yang cukup menarik. Di Magelang kalian bisa menemukan wisata alam sambil menikmati makanan khas yang wajib dicoba saat kalian datang ke sini.

Apa saja ya? Yuk simak!

1. Sop Senerek

Coretandjawani.blogspot.com

Wah, dari namanya saja cukup unik ya. Sop Senerek adalah makanan yang hanya kalian temukan di Magelang. Sop ini berisi potongan daging sapi atau daging ayam, kalian bisa memilihnya sesuai selera. Selain itu sop ini juga ditambah dengan sayur wortel, bayam dan kacang merah. Rasanya gurih khas enak poolllll.

2. Bakso Uleg

Mahdaen.tv

Bakso uleg ini khas dari daerah Temanggung, Magelang. Yang membedakan bakso ini dari bakso lainnya adalah sambalnya yang diuleg dadakan di mangkok basonya langsung lho. Isi dari bakso uleg ini adalah bakso, tahu, dan ketupat yang disiram dengan kuah yang yummy.

3. Mangut Beong

ksmtour.com

Mangut Beong juga tak kalah enaknya dengan makanan khas lainnya. Nama beong ini merupakan nama ikan air tawar yang kemudian dimasak dengan kuah campuran rempah dimana rasanya pedas meletus di mulut. Cocok bagi kalian pencinta pedas.

4. Magelangan

www.ahmadmufid.com

Serasa belum lengkap jika ke Magelang tak mencoba satu makanan ini. Magelangan merupakan nasi goreng khas Magelang yaitu nasi goreng yang dicampur dengan mie. Yang membuatnya berbeda adalah nasi goreng ini juga masih dimasak menggunakan tungku arang. Kebayang dong harumnya?

Harganya juga cukup terjangkau kisaran Rp 15 ribu saja. Yang paling terkenal adalah Nasi Goreng Pak Yatno di seberang hotel Grand Artos Magelang.

Verified Writer

Aquilla Devina

It's all about Aquilla's Journal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya