TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kedubes Prancis dan IFI Hadirkan Pekan Gastronomi Prancis di Indonesia

Pertama kalinya hadir di Indonesia

Ilustrasi beouf burguignon (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Apakah kamu pernah mendengar istilah gastronomi? Istilah ini erat kaitannya dalam dunia kuliner dan semakin bergaung beberapa tahun belakangan di Indonesia.

Namun, gastronomi bukanlah kata yang familiar. Lantas, apa sih yang dimaksud dengan gastronomi? Ini merupakan seni menyiapkan hidangan yang lezat.

Nah, kali ini Kedutaan Besar Prancis di Jakarta menggelar pekan gastronomi untuk pertama kalinya di Indonesia, yang bertajuk Le goût de France-Cita rasa Prancis j’adore!

Acara ini gak hanya menampilkan berbagai makanan khas Prancis yang nikmat, melainkan memiliki tujuan dan nilai-nilai yang ada di dalamnya. Apa saja yang bisa kamu temukan dalam Pekan Gastronomi Prancis, serta makanan khas Prancis apa saja yang bisa kamu coba? Selengkapnya simak informasinya berikut ini, ya!

1. Tujuan digelar Pekan Gastronomi Prancis

Fabien Penone, Duta Besar Prancis untuk Indonesia (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Kedutaan Besar Prancis dan Institut Francaise Indonesia (IFI), Pusat Kebudayaan dan Bahasa Prancis yang berada di bawah naungan Kedutaan Besar Prancis di Indonesia menggelar Pekan Gastronomi Prancis, selama 12-19 Oktober 2023. 

Acara ini bertujuan untuk mempromosikan kekayaan dan keragaman gastronomi Prancis di Indonesia, serta nilai-nilai yang terkandung di dalamnya, seperti keramahtamahan, kesenangan, dan berbagi.

Kegiatan ini juga akan menjadi kesempatan untuk menampilkan para chef dan restoran di Indonesia, yang bekerja di bidang gastronomi dan gaya hidup, serta mendorong pertukaran ilmu antar sesama chef di Indonesia.

Seperti yang disampaikan Fabien Penone, Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Timor Leste, dan ASEAN, dalam acara Pembukaan dan Konferensi Pers Pekan Gastronomi Prancis (12/10), Pekan Gastronomi Prancis ini menjadi kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk mengenal lebih baik keragaman gastronomi Prancis.

Selain itu, gastronomi Prancis juga merupakan masakan keluarga, yang resepnya diwariskan secara turun temurun. Bahkan, ini masuk dalam warisan budaya tak benda umat manusia pada 2010. 

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Dekat Stasiun Gambir Jakarta, Jalan-jalan Yuk!

2. Menghadirkan lebih dari 150 restoran

Perwakilan partisipan dari restoran-restoran, Kedubes Prancis, Jakarta (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Pekan Gastronomi Prancis di Indonesia ini melibatkan lebih dari 150 restoran dan lembaga-lembaga mitra di seluruh Indonesia, khususnya di wilayah-wilayah seperti Jakarta, Bandung, Bogor, Jambi, Denpasar, Ubud, Seminyak, Tangerang, Yogyakarta, Medan, Makassar, dan lain-lain. 

Beragam acara akan diselenggarakan, seperti menu ala Prancis yang dihidangkan di restoran-restoran mitra, perlombaan, pemutaran film, dan kelas memasak. Untuk daftar nama restoran dan acara selengkapnya bisa kamu cek melalui situs resmi citarasaprancis.com. 

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Dekat Stasiun Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya