TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Olahan Sayuran Paling Populer di Dunia, Tempe Peringkat 4 Lho!

Tempe mengalahkan masakan Italia, nih

Ilustrasi chana (pixabay.com/marekonline)

Sayur menjadi salah satu bahan makanan penting bagi sebagian orang. Terutama buat kamu yang sadar akan hidup sehat. Selain mengonsumsi sayuran segar, ada berbagai hidangan sayur nikmat yang bisa kamu coba. 

Gak hanya di Indonesia, beberapa negara juga memiliki hidangan sayur populer. Melansir dari Taste Atlas, berikut beberapa hidangan sayur populer di dunia. 

1. Japchae khas Korea Selatan biasanya menjadi hidangan pelengkap. Terbuat dari mi beras dicampur sayuran seperti wortel, bayam, dan jamur

Ilustrasi japchae (unsplash.com/goodeats_yqr)

2. Ratatouille khas Prancis terbuat dari terung atau zukini yang disajikan bertumpuk. Rasanya cenderung asam dan pedas

Ilustrasi ratatouille (unsplash.com/amir_v_ali)

3. Parmigiana khas Melazane terbuat dari terung, saus tomat, telur rebus, keju, dan daun basil. Sekilas hidangan ini mirip lasagna

(unsplash.com/fotointoscana)

4. Tempe masuk dalam peringkat 4. Biasanya diolah menjadi tempe orek atau sayur berkuah. Olahan kacang kedelai ini memang nikmat

ilustrasi orek tempe (instagram.com/elisabeth_irvianty)

5. Fritto misto khas Italia terbuat dari aneka seafood dan sayuran goreng. Teksturnya renyah, biasanya disajikan dengan saus yang creamy

Ilustrasi fritto misto (pinterest.com/leitesculinaria)

Baca Juga: 10 Tempat Makan Babi Guling Terenak di Bali yang Wajib Kamu Coba

6. Mofongo khas Puerto Rican ini unik, terbuat dari pisang goreng yang ditumbuk dengan chicarron, garam, dan bawang putih, dan udang

Ilustrasi mofongo (pinterest.com/spicyperspectiv)

7. Chana masala khas India merupakan kari buncis. Disajikan dengan nasi atau roti pipih India. Biasanya dilengkapi yoghurt atau krim asam

Ilustrasi chana (pixabay.com/marekonline)

8. Kuru fasulye merupakan hidangan kacang putih rebus khas Turki. Dimasak dengan bumbu bawang bombay, tomat, dan cabai hijau

Ilustrasi kuru fasulye (turkishfoodchef.com)

9. Yemista merupakan hidangan musim panas khas Yunani. Terbuat dari paprika atau tomat yang berisi nasi dan sayuran, kemudian dipanggang

Ilustrasi yemista (pinterest.com/naughtynutrition)

Baca Juga: 10 Ide Makanan Ringan untuk Bazar di Sekolah, Dijamin Laris Manis! 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya