TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tempat Makan di Jalur Mudik Pantura Semarang, Bisa untuk Berbuka

Dari nasi goreng babat sampai tahu gimbal

Nasi Gandul Pak Memet (instagram.com/amazingindonesiafood)

Pantura merupakan salah satu jalur mudik yang selalu dipadati para perantau untuk pulang ke kampung halamannya menjelang Lebaran. Salah satu kota yang dilewati jalur pantura adalah Semarang. Di sela-sela waktu mudik, mungkin kamu bisa mampir ke kota tersebut.

Semarang sendiri punya beberapa tempat kulineran yang bisa kamu jadikan lokasi istirahat atau rest area dadakan saat mudik. Apalagi bagi kamu yang mudik perjalanan jauh namun tetap puasa. Tak ada salahnya untuk mengunjungi beberapa referensi tempat makan di jalur mudik pantura Semarang berikut ini, baik untuk buka puasa maupun rest area dadakan saat mudik. 

1. Nasi Goreng Babat Pak Karmin

nasi goreng babat pak karmin (instagram.com/ahuiliee_009)

Bagi kamu yang suka dengan jeroan sapi, bisa mencoba Nasi Goreng Babat Pak Karmin. Nasi gorengnya gurih dan berempah, ditambah babatnya empuk serta tidak bau sama sekali. Seporsi nasi goreng babat di sini dihargai mulai dari Rp28.000 saja.

Selain nasi goreng babat, di sini juga menjual aneka menu spesial nasi goreng. Ada nasi goreng telur, nasi goreng ayam, ayam gongso, telur gongso, dan masih banyak lagi lainnya. Kalau lagi mudik lewat jalur pantura, wajib banget menyempatkan mampir ke warung ini.

Alamat: Jalan Pemuda Nomor 2, Dadapsari, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50188

Waktu Operasional: Buka setiap hari, pukul 08:00-22:30 WIB.

Baca Juga: Resep Red Velvet Cookies untuk Lebaran, Renyahnya Bikin Nagih!

2. Mangut Belut Hj. Nasihmah

Mangut Belut Hj. Nasihmah (instagram.com/hey_rumm)

Mangut Belut Haji Nasihmah merupakan salah satu kuliner legendaris yang cukup terkenal. Tak heran bila setiap harinya tempat makan ini selalu dipenuhi pengunjung. Apalagi ketika musim mudik tiba, banyak orang yang beristirahat sambil menyantap mangut belut sekalian berbuka puasa.

Gak perlu khawatir jika kamu gak suka belut, ada pilihan menu lainnya yang menggugah selera. Seperti garang asem, pepes, serta aneka sayur lodeh tradisional khas Jawa. Seporsi mangut belut dan beberapa menu di sini sekitar Rp20.000-an. Murah, bukan?

Alamat: Jalan Menoreh Raya Nomor 10B, Sampangan, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50232

Waktu Operasional: Buka Senin sampai Sabtu, pukul 07:00-16:00 WIB.

3. Sate dan Gule Kambing 29

Sate dan Gule Kambing 29 (instagram.com/myfunfoodiary)

Makan sate atau gule kambing sembari istirahat dalam perjalanannya kelihatannya asik. Nah, kalau mudik lewat jalur pantura, kamu bisa mampir ke Sate dan Gule Kambing 29. Satenya empuk, dan kuah gulenya sedap banget. Gak rugi, deh, meski coba-coba!

Warung sate dan gule ini sebenarnya punya banyak cabang di seluruh penjuru kota Semarang. Namun yang paling dekat dengan jalur pantura ada di kawasan Kota Lama. Selain makan sate, kamu juga bisa berwisata di sini.

Alamat: Jalan Letjen Suprapto Nomor 29, Purwodinatan, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50137

Waktu Operasional: Buka Senin sampai Sabtu, pukul 08:00-21:00 WIB.

4. Nasi Gandul Pak Memet

Nasi Gandul Pak Memet (instagram.com/cloudeatfood)

Nasi gandul adalah salah satu makanan khas daerah Jawa Tengah. Makanan ini umumnya disajikan bersama semur daging. Kalau kamu penasaran dengan sajian ini, mampir saja ke Nasi Gandul Pak Memet. Meskipun hanya berupa warung tenda kecil, tapi soal rasa dijamin bintang lima.

Tempat makan nasi gandul yang sudah ada sejak tahun 90-an ini punya banyak varian menu. Selain nasi gandul sebagai menu utamanya, di sini juga tersedia gorengan, jeroan, telur, dan banyak lagi lainnya. Seporsi mulai Rp7.000 saja, lho!

Alamat: Jalan Dokter Cipto Nomor 12, Bugangan, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50123

Waktu Operasional: Buka setiap hari, pukul 16:30-21:30 WIB.

Verified Writer

Dimas Hutama

Football and Sleep

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya