TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Menu Makanan Terfavorit dalam Tradisi Megengan Menjelang Ramadan

Kamu paling suka bawa apa saat megengan?

ilustrasi tradisi megengan menjelang bulan Ramadan (kfmpekalongan.id)

Ramadan akan segera hadir dalam hitungan hari. Berbagai persiapan pun telah dilakukan umat muslim untuk menyambut hadirnya bulan yang mulia, baik secara individu maupun kolektif.

Di beberapa daerah masih melaksanakan tradisi untuk menyambut Ramadan. Salah satunya megengan yang dilakukan masyarakat di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Yogyakarta.

Dalam megengan, warga desa (biasanya dalam satu RT) akan berkumpul bersama di satu tempat (langgar atau musala), kemudian berdoa bersama memohon ampunan dan kelancaran puasa Ramadan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Setelah berdoa, warga akan makan berkat atau ambengan bersama. 

Berkat atau ambengan tersebut dimasak kaum ibu atau para wanita di rumah masing-masing, baru kemudian dibawa ke tempat makan bersama dalam wadah baskom atau nampan agar bisa dimakan banyak orang. 

Penasaran apa saja isi menu yang ada menu makanan dalam tradisi megengan menjelang Ramadan tersebut? Simak ulasannya di bawah ini, ya!

1. Kue apem wajib ada dalam setiap acara megengan. Apem bermakna permohonan ampun kepada Tuhan Yang Maha Esa

ilustrasi kue apem (instagram.com/yusrisalaprianti)

2. Nasi putih juga menjadi makanan pokok yang wajib ada dan akan dibagikan atau dimakan bareng tetangga. Gak jarang juga pakai nasi uduk, lho

ilustrasi nasi putih (unsplash.com/pillepriske)

3. Telur ayam biasanya hanya direbus dan tidak dibumbui. Namun, ada juga telur rebus yang dimasak dengan bumbu balado

ilustrasi telur rebus (unsplash.com/tamanna_rumee)

4. Potongan ayam menjadi lauk favorit banyak orang yang datang ke megengan. Ayamnya bisa dibakar atau dipanggang dengan bumbu rujak

ilustrasi ayam panggang (pixabay.comhansbenn)

5. Kering tempe atau orek tempe pedas ini biasanya cepat habis. Sensasi pedasnya bikin nagih dan dijamin tambah nasi

ilustrasi orek tempe (instagram.com/elisabeth_irvianty)

Baca Juga: 10 Rekomendasi Makanan Enak dan Tahan Lama untuk Stok Lauk Ramadan

6. Jika tidak ada orek tempe, biasanya diganti dengan tumis buncis tempe. Sama-sama pedas dan bikin gak berhenti makan

tumis buncis tempe (instagram.com/ocha_chupid)

7. Ada tempe biasanya juga ada tahu. Apalagi jika tahunya dimasak dengan bumbu pedas khas Jawa. Kombo sensai pedas yang maknyus

ilustrasi tahu pedas khas Jawa (cookpad.com/Ayu Tika)

8. Kering kentang juga terkadang muncul 'menemani' kering tempe atau tumis buncis tempe dan rasanya wajib pedas-manis

ilustrasi kering kentang (instagram/doyanmasakanrumah)

9. Bihun atau mi goreng yang dimasak dengan bumbu khas Jawa medok dan dicampur dengan irisan sayuran bikin semuanya jadi makin nikmat

ilustrasi bihun goreng (asianinspirations.com.au)

Baca Juga: 10 Makanan Kekinian Ini Enak Dijadikan Stok Camilan saat Ramadan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya