TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Kreasi Olahan Nasi untuk Anak Kos, Hemat dan Praktis

Biar gak makan mi instan terus di akhir bulan

ilustrasi makan pakai nasi (eatthis.com)

Nasi merupakan makanan pokok orang Indonesia, jika makan tanpa ada nasi berarti tandanya bukan makan tapi ngemil. Oleh karena itu, nasi adalah penyelamat kita terutama anak kos dalam menuntaskan kelaparan meski tanpa lauk, apalagi pas menjelang akhir bulan.

Meskipun tidak pakai lauk, kita bisa membuat kreasi olahan nasi jadi lebih sedap dan nikmat, selain praktis dan hemat pula. Mau tahu olahannya seperti apa? Simak, yuk, di bawah.

1. Nasi uduk memerlukan santan, lengkuas, jahe, daun salam, sereh, garam dan air secukupnya ke dalam rice cooker, dan dimasak jadi satu 

Nasi liwet (Pexels.com/wangjeanie)

2. Nasi liwet teri hanya butuh bahan bawang, sereh, garam dan daun salam ke dalam rice cooker. Setelah matang, nasi liwet disajikan dengan teri goreng 

ilustrasi olahan nasi (pexels.com/Rachel Claire)

3. Nasi bakar, buatlah nasi dengan campuran santan, daun salam dan garam hingga matang. Lalu nasi dan sambal teri dibungkus dalam daun pisang, kemudian bakar sampai wangi 

ilustrasi nasi bakar (pexels.com/Suhairy Tri Yadhi)

4. Nasi goreng alias nasgor sudah jadi primadona olahan nasi praktis. Pakai bumbu halus seperti bawang, kemiri dan penyedap untuk nasgor yang gurih

ilustrasi nasi goreng (pixabay.com/Rierosa222)

5. Nasi mentega adalah olahan paling praktis untuk anak kos. Siapkan saja nasi dingin, margarin, dan bawang, pastinya bikin ketagihan!

resep nasi goreng (unsplash.com/Kalyani Akella)

Baca Juga: 12 Kuliner Olahan Nasi dari Asia Timur, Lezat Tak Tertandingi!

6. Nasi kuning bisa diolah lebih  praktis. Campurkan beras, santan, kunyit bubuk, lengkuas, jahe, serai, garam dan air ke dalam rice cooker, masak sampai matang 

yummy.co.id

7. Nasi ayam KFC yaitu campuran kecap asin, kaldu ayam dan ayam kentucky yang dimasukkan ke dalam beras, lalu dimasak dengan rice cooker hingga matang 

ilustrasi nasi ayam (pixabay.com/joannawielgosz)

8. Nasi goreng saus tiram bisa buat pengganti kecap manis dalam membuat nasgor yang lebih lezat dan simpel 

ilustrasi masak nasi goreng (pexels.com/RODNAE Priductions)

9. Nasi daun jeruk adalah resep olahan nasi rice cooker paling simpel. Bahan untuk membuatnya cuma beras, daun jeruk, serai dan santan 

ilustrasi olahan nasi (unsplash.com/Mufid Majnun)

Baca Juga: 10 Olahan Nasi Tradisional dari Berbagai Negara, Ada Nasi Tumpeng!

Verified Writer

Gebialya

Learning is the basis of life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya