TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Potret Amani Cafe di Bogor, Ngopi Mewah di Tengah Sawah

Kafe baru yang hits di Bogor 

Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

Seperti kota-kota lainnya, Bogor juga gak bisa diam, nih. Ada beragam tempat menarik yang cocok buat santai di akhir pekan atau liburan. Mulai dari tempat wisata, tempat penginapan hingga kafe. Konsep dan vibes-nya pun menarik untuk dikunjungi.

Salah satunya adalah Amani Cafe di Bogor. Tempat nongkrong ini menawarkan view hamparan sawah hijau Bogor yang memanjakan mata. Wajib banget, nih, buat kamu kunjungi. Sebelum kesana, yuk, kita intip-intip dulu penampakan beserta ulasannya!

1. Amani Cafe berlokasi di tengah persawahan kawasan Jalan Cipayung, Sukaharja, Kecamatan Ciomas, Bogor, Jawa Barat 

Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

2.Coffeeshop yang baru beroperasi pada September 2022 ini langsung hits dengan banyaknya tayangan di media sosial

Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

3. Apa menariknya? Di sini tersaji view hamparan persawahan hijau nan asri dengan desain bangunan yang unik 

Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

4. Ya, Amani Cafe memiliki konsep back to nature dengan sentuhan modern industrial minimalis pada bangunan kafe berwarna putih yang apik

Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

Baca Juga: 6 Rooftop Cafe Paling Hits di Semarang, Asyik Jadi Tempat Nongkrong 

5. Bangunan putih ini terdiri dari dua lantai dengan area indoor dan outdoor, disertai space yang luas untuk tempat duduk 

Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

6. Area favorit pengunjung berada di lantai dua, kamu bisa melihat view lantai bawah dan hijaunya sawah dengan leluasa 

Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

7. Menu yang ditawarkan cukup beragam. Mulai dari main course, appetizer, snack hingga kopi dan minuman fresh bisa kamu nikmati di sini

menu Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

8. Range harga minuman dan makanan kafe ini berkisar Rp19 ribu hingga Rp35 ribu. Masih terjangkau, bukan?

menu Amani Cafe (instagram.com/amanicafe)

Baca Juga: 20 Cafe Tempat Nongkrong di Bogor, Hits dan Instagramable

Verified Writer

Malika Nabilla Larasati

Senang dengan berita unik dan menarik? Jadilah penulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya