TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Makanan Berbahan Matzo yang Unik, Tingkatkan Selera Seketika

Bisa bikin lasagna dari roti tanpa ragi ini, lho!

ilustrasi sajian serba matzo (unsplash.com/Marie Dehayes)

Setiap wilayah atau suatu kelompok masyarakat tertentu biasanya memiliki kudapan khusus tersendiri. Biasanya, kudapan juga menyiratkan makna penting dari suatu tradisi atau pesta budaya.

Salah satunya adalah olahan bernama matzo. Makanan ini merupakan roti pipih yang diolah tanpa ragi. Rasanya agak ringan dengan sensasi aroma asap.

Dalam olahan matzo, terdapat beberapa sajian populer yang kerap dimasak oleh berbagai kalangan. Apa saja itu? Simak variasinya berikut ini!

1. Matzo chocolate bark

ilustrasi matzo chocolate bark (unsplash.com/amirali mirhashemian)

Karena memiliki tekstur makanan yang agak renyah, matzo menjadi salah satu bahan yang cocok untuk dinikmati sebagai bark, yaitu makanan berupa pecahan tak beraturan yang sering diolah menggunakan karamel.

Kamu bisa memakai dua bahan baku utama yang dipersiapkan dalam proses pembuatan sajian ini. Pertama adalah brown sugar yang dilelehkan, kedua adalah cokelat semi manis. Sebelum mengeras, pastikan remahan matzo sudah ditaburkan, ya.

Baca Juga: 5 Kudapan Nusantara yang Dilengkapi dengan Gurihnya Ikan, Enak Semua!

2. Matzo ball

ilustrasi matzo ball (unsplash.com/Daniela Díaz)

Matzo dapat dikreasikan sebagai salah satu bakso tanpa daging yang memiliki cita rasa menarik. Variasi kudapan yang satu ini pun dapat disantap bersama kuah bening yang diisi dengan potongan wortel.

Bukan matzo roti, gunakan matzo meal sebagai pendulang bahan baku. Campur dengan telur, aneka bumbu perasa, termasuk lada dan garam. Masak bakso dengan cara direbus, lalu sajikan bersama kuah.

3. Matzo brei

ilustrasi matzo brei (foodnetwork.com/WAYNE HARLEY BRACHMAN)

Matzo brei merupakan salah satu makanan populer yang disajikan ketika Hari Paskah tiba. Hidangan tersebut menjadi menarik lantaran bahan yang dipakai dalam proses pembuatan cenderung sederhana.

Gunakan matzo berbentuk lembaran untuk didiamkan pada air dingin. Kemudian masukkan potongan bawang-bawangan di wajan, disusul dengan telur kocok, dan bumbu perasa. Potong-potong matzo dan campur ke dalam adonan.

4. Matzo lasagna

ilustrasi matzo lasagna (unsplash.com/Karolina Kołodziejczak)

Siapa bilang lasagna cuma bisa disantap menggunakan satu jenis kulit pasta. Buktinya, matzo pun bisa menggantikan posisi pasta tersebut guna menghasilkan masakan yang lezat dan nggak kalah juara.

Tuangkan saus tomat dan adonan keju ricotta secara berurutan dalam loyang, kemudian setiap kali menambahkan bahan, pastikan bahwa filling sudah ditutup memakai matzo hingga mencapai puncak cetakan.

Baca Juga: 5 Kudapan Nikmat dari Teh Earl Grey, Bisa Menemani Waktu Santai

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya