TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Melarutkan Gula dalam Adonan Kue agar Tidak Overmixing

Kenali jenis gula dan langkah pengadukan

tips mengocok gula agar larut dengan adonan kue (pexels.com/Angela Khebou)

Gula menjadi salah satu bahan utama yang kerap dijumpai dalam pembuatan macam-macam kue. Untuk menghasilkan kudapan yang sempurna, gula harus larut dengan baik karena memiliki beberapa peran penting, seperti sumber utama rasa manis, mempertahankan kelembapan kue, serta gula juga berpengaruh terhadap warna, tekstur, maupun proses pengembangan kue.

Sehingga apabila gula tidak larut dengan baik, maka nantinya berpotensi menyebabkan beberapa kendala yang membuat kue tersebut jadi kurang optimal. Untuk itu, kamu bisa menyimak lima tips melarutkan gula dengan baik tanpa overmixing berdasarkan informasi berikut ini.

1. Gunakan gula dengan tekstur yang lebih cepat larut

sesendok gula (pixabay.com/designfoto)

Untuk bisa melarutkan gula tepat waktu tanpa menghasilkan adonan yang overmixing, kamu bisa memanfaatkan beberapa jenis gula yang memang dirancang dengan butiran kecil atau mudah larut. Beberapa jenis gula yang biasanya digunakan dalam proses pembuatan kue adalah gula kastor hingga gula bubuk.

Keduanya menjadi sangat familiar karena memiliki kemampuan untuk larut lebih baik dibandingkan gula yang memiliki butiran besar dan kasar. Gula kastor sendiri memiliki butiran yang lebih kecil dari gula pasir biasa, tetapi lebih besar dari gula bubuk. Karena itu, gula ini lebih cepat halus daripada gula biasa.

Gula kastor juga bisa dijumpai dalam pembuatan macam-macam hidangan mulai dari bolu hingga aneka macam dessert. Sehingga mampu memberikan rasa manis tanpa meninggalkan adonan overmixing.

Sementara itu, gula bubuk cenderung lebih sering digunakan pada resep spesifik ataupun untuk mengolah buttercream supaya hasilnya jadi lebih maksimal dan tidak merusak tekstur. Pilihan yang manapun bisa disesuaikan berdasarkan kenyamanan masing-masing untuk memperoleh adonan yang sempurna dan tidak overmixing.

2. Blender gula pasir

blender di dapur (pexels.com/Pew Nguyen)

Kalau kamu hanya memiliki gula pasir biasa yang memiliki butiran cukup besar dan khawatir tidak dapat melarutkannya dengan baik, maka kamu bisa memanfaatkan keberadaan blender ataupun food processor untuk menghaluskan bahan ini supaya memiliki tekstur atau penampilan yang agak mirip dengan gula kastor.

Langkah-langkah yang bisa dilakukan ialah dengan menyiapkan blender ataupun mesin penggiling lainnya. Kemudian tuangkan gula dan nyalakan mesin dengan kecepatan sedang. Berhentikan mesin beberapa kali untuk mengecek apakah gula sudah halus atau belum. Jika sudah, kamu bisa langsung menuangkan gula tersebut ke dalam mangkuk terpisah dan tinggal dicampur ke dalam adonan utama kue.

Nah, dengan demikian kamu bisa mendapatkan gula yang lebih kecil dan lebih mudah halus, sehingga dapat menghasilkan kue yang lebih merata, entah itu dari sisi penampilan maupun rasa. Cara ini membuat kamu tidak perlu keluar uang ekstra untuk membeli gula pengganti.

Baca Juga: 3 Tips Mengaduk Adonan Kue agar Tak Bantat, Anti Gagal!

3. Gunakan mikser untuk mengaduk

mencampur adonan kue pakai mikser (pixabay.com/ulleo)

Penggunaan mixer menjadi salah satu tips yang dianjurkan apabila kamu ingin melarutkan gula dalam adonan kue secara maksimal. Hal itu karena mixer memiliki pengaturan kecepatan yang berbeda, sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan tenaga ekstra untuk bisa mencampur bahan-bahan agar larut secara maksimal.

Selain itu, mixer dapat mengaduk adonan secara konsisten, sehingga gula bisa larut lebih cepat dan merata di seluruh adonan. Kekuatan pengadukan yang dimiliki oleh mixer juga memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan jika memakai alat-alat manual seperti whisk yang membutuhkan waktu ekstra. 

Di samping itu, meskipun mixer adalah alat yang efektif dalam melarutkan gula dalam adonan, penting untuk tidak terlalu lama mengaduknya karena bisa menghasilkan tekstur kue yang kurang bagus. Ikuti instruksi yang tertera supaya kamu menghasilkan adonan yang sempurna dan hasilnya menggugah selera.

4. Scrap sisi-sisi wadah adonan

mengaduk adonan dengan spatula kayu (pexels.com/Ron Lach)

Saat melarutkan gula dalam adonan kue, pastikan untuk menyisir bagian samping-samping adonan agar hasilnya merata. Sebab, dalam proses pengadukan tidak jarang adonan terlempar ke sisi-sisi mangkuk, sehingga apabila ada gula yang menempel dan tidak dikembalikan ke tengah, khawatir bagian tersebut jadi tidak larut dan mempengaruhi tekstur kue di akhir.

Kamu bisa menggunakan bantuan scraper ataupun spatula untuk menyisir bagian sisi mangkuk pengadukan supaya semua bahan tercampur rata. Dengan demikian, kamu pun bisa memperoleh kudapan yang sesuai karena semua bahan, termasuk gula, larut dengan baik selama proses pengadukan berlangsung.

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya