TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Sup Musim Panas dari Berbagai Negara yang Disantap Dingin, Segar!

Ada kuah mie yang disajikan dengan es batu, lho

cooking.nytimes.com/David Malosh

Sup adalah makanan berkuah yang identik dengan suhu panas. Hampir kebanyakan sup kerap dijadikan sebagai penghangat badan untuk menemani di kala cuaca dingin.

Namun, di berbagai belahan dunia ada pula sup yang secara khusus disajikan untuk menyambut musim panas. Hal ini karena mereka disantap dalam kondisi dingin. Bahkan, ada yang menggunakan es batu di dalamnya, lho.

Kira-kira apa saja sup musim panas tersebut? Yuk, cari tahu di bawah ini.

1. Oi naengguk

seriouseats.com/Vicky Wasik

Ingin menikmati sajian sup yang segar di tengah cuaca terik? Kamu bisa menikmati semangkuk oi naengguk, yakni makanan pendamping asal Korea Selatan dengan bahan baku terbuat dari mentimun.

Olahan ini menggunakan bawang-bawangan, cabai, dan penyedap untuk mempertajam rasa. Sementara untuk memberi sentuhan rasa segar pada kuah terdapat penggunaan kecap, cuka, beserta air dingin, dan es batu.

Baca Juga: 5 Aneka Sup Daging Sapi dari Korea Selatan, Hangat dan Gurihnya Nikmat

2. Vichyssoise

foodnetwork.com/Daniel Boulud

Vichyssoise merupakan nama bagi makanan asal Prancis berupa krim sup yang terbuat dari kentang, kaldu ayam, dan aneka rempah-rempah. Uniknya, makanan ini tidak cuma disajikan hangat tapi bisa juga dimakan dalam kondisi dingin.

Cara membuatnya pun terbilang sederhana, sebab kamu hanya perlu memasukan aneka bahan yang telah dimasak ke dalam food processor. Biarkan sampai halus sebelum didinginkan dan tambahkan krim saat hendak disajikan.

3. Bibim-naengmyeon

YouTube / Maangchi

Bibim-naengmyeon adalah sajian yang masih berasal dari negeri ginseng dengan bahan baku berupa mie dan tambahan sayuran. Sayuran yang digunakan pun, seperti timun serta serutan buah pir.

Olahan satu ini kerap disajikan dalam kondisi dingin untuk menemani waktu saat musim panas.

Kuah dari bibim-naengmyeon sendiri ada yang terbuat dari campuran kaldu ayam dengan air dingin. Setelah itu makanan akan ditambahkan dengan saus pedas yang diolah menggunakan gochujang dan gochugaru.

4. Summer somen

seriouseats.com/Chichi Wang

Somen adalah sebutan untuk varian mie asal negara Jepang dengan aneka ragam bentuk. Namun, salah satu yang paling terkenal adalah somen putih dan tipis disertai tekstur mi yang cukup halus. 

Somen sendiri kerap disajikan dalam kondisi dingin dengan menambahkan air es atau es batu ke dalam kuah yang terbuat dari dashi. Dashi sendiri adalah kaldu dasar khas negeri sakura yang terkenal sedap.

Baca Juga: 5 Sup Berbahan Baku Jahe yang Bikin Hangat selama Musim Hujan

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya