TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Mie Instan Terpedas di Dunia 2020, Gurih dan Pedasnya Menggigit!

Ada yang sudah pernah kamu coba?

freepik.com

Hampir setiap negara memiliki mi instan andalannya masing-masing. Gak cuma populer di negaranya, tetapi juga sampai ke level internasional.

Baru-baru ini, The Ramen Rater, situs yang khusus membahas seputar mi instan di dunia, merilis sepuluh mi instan paling pedas di dunia. Berikut daftarnya.

1. Mi instan terpedas berasal dari Selandia Baru, yakni Culley's World's Hottest Ramen. Banyak yang merasa perut melilit selama delapan jam dan lidah mati rasa

youtube.com/theramenrater

2. Isoyama Shoji adalah mi instan terpedas nomor dua dari Jepang. Dikhususkan untuk umur 18 tahun ke atas, ramen rasa kari ini mampu membakar lidahmu

pinterest.com/theramenrater

3. Meski berukuran kecil, banyak orang yang gak sanggup menghabiskan Mie Samyang Foods Buldak dari Korea Selatan ini. Kuah merahnya bikin bergidik duluan

youtube.com/theramenrater

4. Mi instan asal Malaysia, Mamee Shinsegae, berada di posisi keempat. Menghadirkan rasa ayam pedas, warna mi ini sudah gak merah lagi, melainkan kehitaman

youtube.com/theramenrater

5. Masih dari Korea Selatan, Samyang Foods Buldak Bokkeummyeon sering jadi menu lomba makan mi instan pedas. Menggigit, tapi bikin nagih

bestcookideas.com

Baca Juga: 9 Kesalahan Terbesar Saat Memasak Mie Instan, Rasanya Jadi Gak Enak

6. Bentuk mi Liangchengmei 30S” Hot Bird Noodle mirip spageti, lurus dan panjang. Mi instan asal Tiongkok ini dibalut bumbu kemerahan dengan taburan biji wijen

theramenrater.com

7. Lagi-lagi dari Korea Selatan, Paldo Teumsae Ramen disajikan berkuah, sehingga rasa pedasnya lebih menantang. Sayangnya, mi instan ini cukup sulit ditemukan di pasaran

youtube.com/theramenrater

8. Mi instan Paldo Volcano Curry Kkokkomyun punya rasa pedas menggigit dengan bumbu kari yang aromatik. Bumbu kentalnya jadi kunci kenikmatan mi ini

theramenrater.com

9. Mi instan goreng asal Korea Selatan, Paldo Bulnak Bokkummyun, punya rasa gurih karena terdapat daging gurita. Meski pedas banget, ada rasa manis yang jadi penyelamatnya

theramenrater.com

Baca Juga: 10 Bahan Sederhana yang Bisa Membuat Mie Instan Jadi Lebih Enak

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya