TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Menyimpan Wortel di Kulkas supaya Awet dan Gak Busuk

Agar kandungan nutrisinya tetap terjaga dengan baik

ilustrasi wortel (pexels.com/mali maeder)

Wortel menjadi salah satu sayuran yang paling sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Biasanya, sayuran ini diolah menjadi jus, sup, hingga campuran makanan lezat lainnya.

Bila kamu baru membeli banyak wortel untuk memasak, kamu perlu tahu cara menyimpannya di kulkas supaya tetap awet dan tidak mudah busuk. Cara menyimpannya tak susah dan tentu saja praktis, lho!

1. Jangan mencuci wortel sebelum siap diolah menjadi masakan 

ilustrasi wortel yang dicuci (unsplash.com/Getty Images)

Langkah pertama supaya wortel awet adalah tidak mencucinya sebelum kamu siap untuk memasaknya. Sebab, setelah dicuci, wortel bisa terlalu lembap, sehingga menurunkan kualitasnya.

Kamu disarankan untuk mencuci wortel sebelum diolah atau dimasak. Ini bertujuan untuk menjaga kualitas serta kandungan nutrisinya supaya tetap terlindungi dengan baik.

2. Mencabut daun dan batang wortel 

ilustrasi wortel (unsplash.com/K8)

Ketika baru membeli wortel di pasar, terkadang daun dan batangnya masih menempel. Sebelum menyimpannya ke dalam kulkas, kamu sebaiknya mencabut dulu batang dan daun yang masih melekat tersebut.

Dengan demikian, kualitasnya dipercaya bisa tetap terlindungi. Di samping itu, wortel yang kamu simpan di kulkas juga tidak akan mudah busuk.

Baca Juga: 5 Macam Sayuran yang Bisa Dibekukan, Ada Kacang Polong hingga Wortel 

3. Memasukkan wortel ke dalam kantong plastik

ilustrasi kantong plastik (unsplash.com/Teslariu Mihai)

Setelah menghilangkan daun dan batangnya, kamu perlu menyiapkan kantong plastik. Kemudian, masukkan wortel ke dalamnya.

Kamu harus memastikan bahwa tidak terdapat udara di dalam kantong plastik sebelum menyimpannya ke kulkas. Akan lebih baik jika kamu memilih kantong plastik yang dilengkapi zip lock atau risleting di atasnya untuk terhindar dari kontaminasi.

4. Meletakkan wortel di tempat paling dingin di dalam kulkas

ilustrasi kulkas (unsplash.com/Abdullah Ahmad)

Bila wortel telah disimpan dengan baik di kantong plastik, langkah selanjutnya adalah menaruhnya pada bagian kulkas yang paling dingin. Setiap kulkas mempunyai area paling dingin yang berbeda-beda.

Kamu bisa mencoba untuk menempatkannya di lemari sayur yang biasanya terletak di bawah, di dekat kipas, atau di samping freezer. Wortel akan lebih awet dan tidak cepat busuk.

Baca Juga: 5 Tips Memilih Wortel Kualitas Bagus, Jangan Tergiur Harga Murah

Verified Writer

Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya