TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Makanan Khas Korea Selatan yang Pedasnya Nampol Banget!

Pecinta pedas wajib banget cobain satu-satu

instagram.com/ktoid

Ada begitu banyak kuliner khas Korea Selatan yang bisa dicoba. Masyarakat Korea Selatan umumnya menyukai masakan pedas. Gak heran kalau makanan khas Korea mudah diterima lidah orang Indonesia. 

Kalau kamu pecinta pedas, wajib banget cobain beberapa kuliner khas Korea Selatan yang nampol abis. Berikut di antaranya:

1. Galbi-jjim

instagram.com/truewrong

Dilumuri saus pedas menggugah selera makan, daging iga sapi dimasak bersama potongan wortel dan kentang. Kalau pengin lebih nikmat, tambahkan sedikit tteokbokki dan saus mozzarella yang lumer.

Kalau kamu mampir ke Korea dan ingin mencoba menu ini, bertanyalah ke penjual terlebih dulu mengenai daging yang digunakan. Sebab, beberapa tempat menjual galbi-jjim menggunakan daging babi. 

2. Jjambbong

instagram.com/eats.with.tina

Jjambbong merupakan kuliner mi kuah pedas khas Korea. Terbuat dari campuran mi, makanan laut, serta gochugaru.

Rasa pedas yang dihasilkan berasal dari gochugaru, bubuk cabai yang melewati proses pengeringan dan dihaluskan hingga menjadi bubuk. Kalau kamu punya alergi makanan laut, jangan coba-coba makan jjambbong ini ya. 

3. Jokbal

instagram.com/savagedrascal

Jokbal merupakan olahan kaki babi yang direbus dan diasinkan. Dimasak bersama daun bawang, jokbal disajikan dalam bentuk potongan kecil berbentuk oval.

Bahan lain yang digunakan antara lain anggur beras dan jahe bawang putih. Seporsi jokbal biasanya bisa dikonsumsi empat orang atau lebih. Kamu bisa menikmatinya dengan nasi putih hangat dan makanan pendamping, seperti kimchi.

Baca Juga: 10 Makanan Korea Paling Aneh, Kamu Berani Makan?

4. Tteokbokki

instagram.com/byeol_o0o

Tteokbokki merupakan jajanan Korea Selatan yang cukup terkenal. Kamu pun bisa menemukan menu satu ini di beberapa restoran Korea yang tersebar di seluruh Indonesia.

Tteokbokki terbuat dari kue beras yang diberi saus gochujang atau saus pedas khas Korea Selatan. Bentuknya silinder dengan tekstur yang kenyal. Meski cuma jajanan, seporsi tteokbokki akan mengenyangkan perutmu, kok.

5. Nakji bokkeum

instagram.com/ktoid

Nakji bokkeum merupakan olahan gurita goreng yang disajikan bersama bumbu pedas. Rasa pedas tersebut pun berasal dari saus gochujang yang nendang banget. Gurihnya tekstur gurita dan sedapnya rasa pedas dijamin bakal bikin kamu susah berhenti ngunyah.

6. Kimchi jigae

instagram.com/tina.poon

Satu lagi menu kuah pedas yang nikmat disantap saat cuaca dingin. Kimchi jigae namanya. Terdiri dari sup pedas yang direbus dengan kimchi dan saus pedas gochujang.

Bahan lain yang digunakan yakni beberapa potong sayuran, seperti sawi putih dan daun bawang, tahu, serta makanan laut atau daging babi.

Baca Juga: 10 Oleh-oleh Unik Khas Korea Selatan yang Wajib Kamu Bawa Pulang!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya